Skripsi
Peran Badan Permusyawaratan Desa (BPD) Sebagai Lembaga Demokrasi Lokal (Studi di Desa Umaklaran, Kecamatan Tasifeto Timur, Kabupaten Belu)
XML
Penelitian ini akan menjelaskan tentang Peran Badan Permusyawaratan Desa sebagai Demokrasi Lokal yang terjadi di Desa Umaklaran. Melalui pendekatan demokratisasi Desa dan menganalisis bagaimana peran demokratis Badan Permusyawaratan Desa (BPD) dalam dinamika tata pemerintahan di Desa dengan keberadaannya sebagai lembaga Demokrasi Desa, di Desa Umaklaran, Kecamatan Tasifeto Timur, Kabupaten Belu. Dalam penelitian ini, untuk menjelaskan tentang peran dan menganalisis bagaimana peran Badan Permusyawaratan Desa dalam dinamika tata pemerintahan desa dengan menggunakan teori Peranan dan Demokrasi. Metode yang digunakan dalam penelitian ini yaitu metode kualitatif dengan pendekatan deskriptif, dan teknik pengumpulan data berupa wawancara, observasi dan studi dokumentasi. Dalam penelitian ini dapat digambarkan bahwa peran BPD sebagai lembaga demokrasi di Desa Umaklaran, Kecamatan Tasifeto Timur Kabupaten Belu, masih kurang berjalan baik atau kurang optimal, hal itu didasarkan pada pengetahuan yang masih minim serta latar pendidikan yang rendah dari BPD itu sendiri, selain itu adanya ketidakharmonisan hubungan antara BPD dan pemerintah desa. Sehingga proses demokratisasi pada Desa Umaklaran belum berjalan baik hingga saat ini.
Kata Kunci: Peran, Badan Permusyawaratan Desa, Demokrasi Lokal
Detail Information
Item Type |
Skripsi
|
---|---|
Penulis |
YUNITA LEOSIN TAEK - Personal Name
|
Student ID |
2003040073
|
Dosen Pembimbing |
yeftha y. sabaat - 198905062019031016 - Dosen Pembimbing 1
Frans B. Ricky Humau - 19910110062019031008 - Dosen Pembimbing 2 |
Penguji |
Yeftha Y. Sabaat-19890506 201903 1 016 - - Ketua Penguji
FRANS B.RICKY HUMAU - 199101062019031008 - Penguji 1 AKHMAD SYAFRUDDIN - 198403252019031004 - Penguji 2 |
Kode Prodi PDDIKTI |
67201
|
Edisi |
Published
|
Departement |
Fakultas Ilmu Sosial dan Politik
|
Kontributor | |
Bahasa |
Indonesia
|
Penerbit | UPT Perpustakaan Undana : Kupang., 2025 |
Edisi |
Published
|
Subyek | |
No Panggil |
672.01 TAE P
|
Copyright |
Individu Penulis
|
Doi |