Skripsi
UJI POTENSI ANTIBAKTERI EKSTRAK RUMPUT LAUT (Eucheuma cottonii) DALAM SEDIAAN GEL TERHADAP BAKTERI Staphylococcus aureus DAN Staphylococcus epidermidis
XMLTujuan : Mengetahui potensi antibakteri pada ekstrak rumput laut (Eucheuma cottonii) dalam sediaan gel terhadap bakteri Staphylococcus aureus dan Staphylococcus epidermidis.
Metode Penelitian : Penelitian ini merupakan penelitian true experimental dengan desain penelitian posttest-only control group. Kelompok perlakuan pada penelitian ini adalah kontrol positif gel Klindamisin, kontrol negatif aquadest steril, dan kelompok gel ekstrak infusa rumput laut konsentrasi 5%, 10%, 15%, dan 20% dengan Staphylococcus aureus dan Staphylococcus epidermidis sebagai bakteri uji. Metode pengujian antibakteri menggunakan metode difusi cakram. Hasil penelitian dianalisis menggunakan uji statistik Kruskal-wallis.
Hasil Penelitian : Diameter zona hambat gel ekstrak rumput laut terhadap bakteri Staphylococcus aureus pada konsentrasi 20% (4,51 mm), konsentrasi 15% (0,265 mm), konsentrasi 10% (0,05 mm), dan konsentrasi 5% (0,22 mm) digolongkan memiliki potensi antibakteri lemah. Diameter zona hambat gel ekstrak rumput laut terhadap bakteri Staphylococcus epidermidis pada konsentrasi 20% (10,37 mm) dikategorikan kuat, sedangkan konsentrasi 15% (3,545 mm), konsentrasi 10% (4,045 mm), dan konsentrasi 5% (0,725 mm) dikategorikan lemah. Hasil analisis didapatkan adanya perbedaan signifikan antar kelompok perlakuan dengan nilai signifikansi p < 0,05.
Kesimpulan : Ekstrak rumput laut (Eucheuma cottonii) dalam sediaan gel memiliki potensi antibakteri terhadap bakteri Staphylococcus aureus dan Staphylococcus epidermidis.
Kata Kunci : Rumput Laut, Antibakteri, Jerawat, Gel
Detail Information
Item Type | |
---|---|
Penulis |
Mayrissa Boru Panggabean - Personal Name
|
Student ID |
1808010020
|
Dosen Pembimbing |
Prisca Deviani Pakan - 1988 1212 2014 04 2001 - Dosen Pembimbing 1
Kartini Lidia - 198004212008012024 - Dosen Pembimbing 2 |
Penguji |
Prisca Deviani Pakan - 198812122014042001 - Ketua Penguji
KARTINI LIDIA - 198004212008012024 - Penguji 1 Arley Sadra Telussa - 1985 07072014041002 - Penguji 2 |
Kode Prodi PDDIKTI |
11201
|
Edisi |
Published
|
Departement |
Pendidikan Dokter
|
Kontributor | |
Bahasa |
Indonesia
|
Penerbit | UPT Perpustakaan Undana : Kupang., 2022 |
Edisi |
Published
|
Subyek | |
No Panggil |
112.01 Pan U
|
Copyright |
Individu Penulis
|
Doi |