Dampak Kebijakan Pemerintah Kota Kupang Tentang Penanggulangan Covid-19 Terhadap Kondisi Sosial Ekonomi Para Pelaku Usaha Kecil Dan Menengah (Ukm) Di Kelurahan Oesapa Kecamatan Kelapa Lima Kota Kupang

Detail Cantuman

Skripsi

Dampak Kebijakan Pemerintah Kota Kupang Tentang Penanggulangan Covid-19 Terhadap Kondisi Sosial Ekonomi Para Pelaku Usaha Kecil Dan Menengah (Ukm) Di Kelurahan Oesapa Kecamatan Kelapa Lima Kota Kupang

XML

Tujuan peneliti adalah supaya mengetahui dampak kebijakan penanganan Covid-19 terhadap kondisi social ekonomi para pelaku (UKM) di Kelurahan Oesapa Kota Kupang. Jenis penelitian dalam penelitian ini yaitu penelitian deskriptif dengan menggunakan pendekatan kualitatif. Informan berjumlah 9 orang. Teknik pengumpulan data meliputi observasi, wawancara dan dokumentasi. Fokus penelitian ini dilihat dari kondisi social ekonomi para pelaku usaha kecil menengah (UKM). Hasil penelitian menunjukkan bahwa pandemi Covid-19 terhadap kondisi sosial ekonomi para pelaku Usaha Kecil Menengah (UKM) di Kelurahan Oesapa memberikan dampak yang begitu luar biasa pada aspek pendidikan. Covid-19 mengharuskan anak-anak untuk belajar menggunakan internet sehingga anak-anak dapat mengerti teknologi. Hal ini membuat mereka mengalokasiakan uang untuk kebutuhan pulsa data dan tagihan listrik. Pada aspek kesehatan kesadaran para pelaku usaha akan disiplin menjaga kebersihan dan mengikuti protokol kesehatan. Dampak Covid-19 pada aspek interaksi sosial adalah berkurang interaksi dengan sesama para pelaku usaha dan para pembeli mengurangi percepatan virus Covid-19 menyebar tetapi pada sisi negatif berkurangnya aktivitas dengan masyarakat dan kurang interaksi dapat mempengaruhi usaha para pelaku UKM dilihat pada usahanya bahkan faktanya usaha mereka sepi pembeli akibat kurangnya interaksi sosial dan kebijakan yang dibuat pemerintah untuk mengurangi waktu operasional usaha mereka dan juga mengurangi jumlah pembeli dalam suatu usaha. Dampak pandemi terhadap pendapatan para pelaku UKM di Kelurahan Oesapa adalah bahwa para pelaku usaha UKM mengalami penurunan pendapatan 50% hingga 75% dari pendapatan biasanya atau sebelum pandemi. UKM dapat meningkatkan pendapatan dan bertahan pada masa pandemi pelaku usaha membutuhkan inovasi baru dalam bentuk variasi menu dan meningkatkan keterampilan dalam penggunaan sosial media dan market place sebagai pemasaran.
Kata Kunci : Dampak Pandemi Covid-19, Sosial, Ekonomi, UKM


Detail Information

Item Type
Penulis
Student ID
1803010250
Dosen Pembimbing
PETRUS KASE - 196208091988031002 - Dosen Pembimbing 1
ALFRED OMRI ENA MAU - 198104272006041002 - Dosen Pembimbing 2
Penguji
Petrus Kase - 196208091988031002 - Ketua Penguji
Dominikus Fernandes - 196007191988031001 - Penguji 2
Kode Prodi PDDIKTI
63201
Edisi
Published
Departement
Ilmu Administrasi Negara
Kontributor
Bahasa
Indonesia
Penerbit UPT Perpustakaan Undana : Kupang.,
Edisi
Published
Subyek
No Panggil
632.01 Riw D
Copyright
Individu Penulis
Doi

Lampiran Berkas

LOADING LIST...



Informasi


DETAIL CANTUMAN


Kembali ke sebelumnya  XML Detail


SELAMAT DATANG DI REPOSITORY UPT PERPUSTAKAAN UNIVERSITAS NUSA CENDANA