Skripsi
Analisis Tindak Tutur Lokusi, Ilokusi Dan Perlokusi Di Spanduk Di Jalan Kota Kupang Periode 2022
XMLDengan tujuan untuk mengetahui makna tindak tutur Lokusi, Ilokusi dan Perlokusi yang terdapat di spanduk di jalan Kota Kupang periode 2022. Manfaat yang didapat dalam penelitian ini berupa manfaat teoretis dan manfaat praktis. Secara praktis hasil penelitian ini dapat memberikan informasi dan membantu peneliti serta pembaca mengenai makna tindak tutur Lokusi, Ilokusi dan Perlokusi yang terdapat dalam kalimat spanduk. Teori yang digunakan adalah teori Pragmatik. Pragmatik mengungkap maksud atau makna suatu tuturan di dalam peristiwa komunikasi baik lisan maupun tulisan. Metode penelitian yang digunakan adalah metode deskriptif kualitatif yang prosedur penelitiannya menghasilkan data deskripsi berupa kata-kata tertulis. Teknik pengumpulan data menggunakan metode dokumentasi dan metode simak catat. Hasil penelitian ini menunjukan bahwa dalam spanduk terdapat makna tindak tutur Lokusi, Ilokusi dan Perlokusi. Dalam tindak tutur Lokusi makna yang ditemukan yaitu memberitahukan, menginformasikan, pernyataan dan perintah. Tindak tutur Ilokusi makna yang ditemukan yaitu penulis memberikan informasi yang berupa menyarankan, mempengaruhi, menawarkan, pemberitahuan, menganjurkan, meminta, memberi dorongan, melarang dan perintah kepada pembaca untuk melakukan sesuai dengan tulisan di spanduk tersebut, dan tindak tutur Perlokusi makna yang ditemukan yaitu banyak berisi perintah yaitu ajakan kepada pembaca untuk menaati informasi yang terdapat di spanduk.
Kata Kunci: Pemberitahuan, Menyarankan, Menyatakan, Menganjurkan, Menawarkan, Mempengaruhi, Melarang, Meminta, Perintah.
Detail Information
Item Type | |
---|---|
Penulis |
IMANUEL HABA - Personal Name
|
Student ID |
1901010146
|
Dosen Pembimbing | |
Penguji |
Alex Djawa - 196108051993031001 - Ketua Penguji
I Nyoman Reteq - 196001081986011002 - Penguji 1 Semuel Hajai Nitbani - 196105021989031002 - Penguji 2 |
Kode Prodi PDDIKTI |
88201
|
Edisi |
Published
|
Departement |
Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia
|
Kontributor | |
Bahasa |
Indonesia
|
Penerbit | UPT Perpustakaan Undana : Kupang., 2023 |
Edisi |
Published
|
Subyek | |
No Panggil |
882.01 HAB A
|
Copyright |
Individu Penulis
|
Doi |