Pelaksanaan Pembelajaran Ppkn Berbasis Multikultural Di Kelas X Sma Negeri 1 Soe Kabupaten Timor Tengah Selatan

Detail Cantuman

Skripsi

Pelaksanaan Pembelajaran Ppkn Berbasis Multikultural Di Kelas X Sma Negeri 1 Soe Kabupaten Timor Tengah Selatan

XML

Masalah dalam penelitian ini adalah 1). Bagaimana pelaksanaan Pembelajaran PPKn yang menjunjung tinggi perbedaan jenis kelamin, suku, agama, dan status sosial di SMA Negeri 1 Soe. 2). Bagaimana bentuk-bentuk praktek pembiasaan dalam pembelajaran PPKn yang menjunjung tinggi perbedaan jenis kelamin, suku, agama, dan status sosial di kelas X SMA Negeri 1 Soe.
Penelitian ini menggunakan metode deskriptif kualitatif. Penelitian ini menggunakan teknik observasi, wawancara dan dokumentasi. Informan dalam penelitian adalah kepala sekolah, guru mata pelajaran PPKn kelas X, peserta didik kelas X dan Operator sekolah SMA Negeri 1 Soe.
Hasil penelitian ini menunjukan bahwa 1) Pelaksanaan pembelajaran PPKn berbasis multikultural dengan mengintegrasikan nilai-nilai multicultural dan didasarkan pada Rencana Pelaksanaan Pembelajaran yang mengkaji tentang perbedaan kemampuan kognitif, perbedaan kemampuan fisik dan perbedaan kemampuan gaya belajar mulai dari kegiatan awal, kegiatan inti dan kegiatan penutup dengan menjunjung tinggi perbedaan jenis kelamin, suku, agama dan status sosial peserta didik. 2). Bentuk-bentuk praktek pembiasaan pembelajaran PPKn berbasis multikultural dikelas yakni mengadakan seleksi bagi peserta didik yang memiliki potensi dan berkeinginan untuk mengikuti lomba, pemberian penguatan kepada peserta didik melalui penjelasan materi disertai contoh-contoh konkrit, melibatkan peserta didik dalam mengikuti kegiatan parade budaya yang mempertunjukan keunikan budaya, berdoa sebelum memulai pelajaran dan selesai pelajaran, adanya pembentukan perangkat kelas, dan guru melakukan penilaian yang baik terhadap kinerja peserta didik dalam belajar.

Kata Kunci: Pembelajaran PPKn, Multikultural, Nilai-Nilai Multikultural


Detail Information

Item Type
Penulis
Floriya Lusia Bani - Personal Name
Student ID
1801070056
Dosen Pembimbing
Petrus Ly - 1959121119861002 - Dosen Pembimbing 1
Penguji
Petrus Ly - 195912111986011001 - Ketua Penguji
MAKARIUS E BRIA - 199208112020121016 - Penguji 1
Kode Prodi PDDIKTI
87205
Edisi
Published
Departement
Pendidikan Pancasila dan Kewarganegaraan
Kontributor
Bahasa
Indonesia
Penerbit UPT Perpustakaan Undana : Kupang.,
Edisi
Published
Subyek
No Panggil
872.05 Ban P
Copyright
Individu Penulis
Doi

Lampiran Berkas

LOADING LIST...



Informasi


DETAIL CANTUMAN


Kembali ke sebelumnya  XML Detail


SELAMAT DATANG DI REPOSITORY UPT PERPUSTAKAAN UNIVERSITAS NUSA CENDANA