Skripsi
Gambaran Kondisi Sanitasi Pasar Tradisional Yang Terdapat Di Kota Kupang Tahun 2021
XMLSanitasi pasar adalah usaha kesehatan masyarakat seperti pengawasan terhadap beberbagai faktor lingkungan yang dapat mempengaruhi derajat kesehatan manusia. Sanitasi pasar mencakup: ketersediaan air bersih, sarana dan bangunan ( tempat cuci tangan, tempat sampah, SPAL, toilet dan tempat parkir), konstruksi (atap, dinding, lantai, ventilasi dan pencahayaan), pengendalian binatang penularan penyakit atau vektor pasar tradisional. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui gambaran kondisi sanitasi pasar tradisional yang terdapat di Kota Kupang. Jenis dan rancangan Penelitian yang digunakan adalah penelitian deskriptif. Penelitian ini di lakukan di PD Pasar Kota Kupang Pada Bulan April-Mei 2021 Populasi dalam penelitian ini adalah Pasar tradisional yang ada di Kota Kupang. Sampel dalam penelitian ini adalah total sampling karena jumlah populasi kurang dari 100, sehingga seluruh populasi dijadikan sampel penelitian. Teknik analisis dalam penelitian ini adalah analisis deskriptif untuk mengetahui gambaran kondisi sanitasi pasar tradisional yang ada di Kota Kupang. Hasil penelitian menunjukkan bahwa; ketersediaan air bersih pasar tradisional yang terdapat di Kota Kupang dikategorikan memenuhi syarat, sarana dan bangunan (tempat cuci tangan, tempat sampah, SPAL, toilet dan tempat parkir) dikategorikan tidak memenuhi syarat, konstruksi (atap, dinding, lantai, ventilasi dan pencahayaan) dikategorikan tidak memenuhi syarat, pengendalian binatang penularan penyakit atau vektor pasar tradisional dikategorikan tidak memenuhi syarat. Saran kepada Pemerintah daerah Kota Kupang untuk dapat memberikan kebijakan yang lebih tegas kepada pihak swasta pengelolaan pasar untuk mengupayakan pasar yang sehat, yaitu menjaga kebersihan pasar seperti menyediakan tempat sampah basah dan kering secara terpisah yang memenuhi syarat serta tidak membuang sampah di saluran drainase.
Daftar pustaka : 18 (2011-2020)
Kata Kunci : Kondisi Sanitasi, Pasar Tradisional
Detail Information
Item Type | |
---|---|
Penulis |
CERIA YULINAR DORKAS KONDI - Personal Name
|
Student ID |
1638010010
|
Dosen Pembimbing |
SONI DOKE - 196906061998021002 - Dosen Pembimbing 1
MASRIDA SINAGA - 197706162001122001 - Dosen Pembimbing 2 |
Penguji | |
Kode Prodi PDDIKTI |
13101
|
Edisi |
Published
|
Departement |
Kesehatan Masyarakat
|
Kontributor | |
Bahasa |
Indonesia
|
Penerbit | UPT Perpustakaan Undana : Kupang., 2023 |
Edisi |
Published
|
Subyek | |
No Panggil |
132.01 KON G
|
Copyright |
Individu Penulis
|
Doi |