Skripsi
Faktor Penghambat Keterlambatan Penyelesaian Studi Mahasiswa Prodi Pendidikan Teknik Mesin Fkip Universitas Nusa Cendana
XMLPenelitian ini bertujuan untuk mengetahui gambaran nyata mengenai faktor penghambat keterlambatan penyelesaian studi mahasiswa Program studi Pendidikan Teknik Mesin FKIP Undana (PTM). Ada dua faktor yang dikaji yaitu faktor internal dan faktor eksternal. Faktor internal terdiri dari kecerdasan dan motivasi sedangkan faktor eksternal terdiri dari lingkungan kampus, tugas akhir dan teman angkatan. Penelitian ini menggunakan metode penelitian mixed methods. Populasi penelitian sebanyak 62 mahasiswa PTM angkatan 2016-2018. Instrumen penelitian yang digunakan terdiri dari angket, wawancara dan dokumentasi. Hasil penelitian menunjukan bahwa faktor internal dan eksternal berpengaruh terhadap keterlambatan penyelesaian studi mahasiswa PTM. Pengujian hipotesis faktor internal terhadap keterlambatan penyelesaian studi diperoleh -2,801< 0,05, nilai Koefisien determinasi sebesar 32,8%. Faktor internal berkontribusi 13,1% (Motivasi 7,5% dan Kecerdasan 5,6%), dan faktor eksternal berkontribusi 19,6% (Lingkungan kampus 6,1%, Tugas akhir 9,3% dan Teman angkatan 4,3%). Hasil wawancara sejumlah responden menyatakan bahwa faktor malas dan faktor tugas akhir berpengaruh terhadap keterlambatan penyelesaian studi. Kata kunci: faktor internal, faktor eksternal, keterlambatan penyelesaian studi * mahasiswa pendidikan teknik mesin ** Pembimbing I *** pembimbing II
Detail Information
Item Type | |
---|---|
Penulis |
SALMAN ALFARIS - Personal Name
|
Student ID |
1801120024
|
Dosen Pembimbing | |
Penguji | |
Kode Prodi PDDIKTI |
21201
|
Edisi |
Published
|
Departement |
Pendidikan Teknik Mesin
|
Kontributor | |
Bahasa |
Indonesia
|
Penerbit | UPT Perpustakaan Undana : Kupang., 2023 |
Edisi |
Published
|
Subyek | |
No Panggil |
832.03 Alf F
|
Copyright |
Individu Penulis
|
Doi |