Uji Aktivitas Antibakteri Ekstrak Etanol 70% Kulit Batang Faloak (Sterculia quadrifida R.Br) Terhadap Bakteri Klebsiella pneumoniae

Detail Cantuman

Skripsi

Uji Aktivitas Antibakteri Ekstrak Etanol 70% Kulit Batang Faloak (Sterculia quadrifida R.Br) Terhadap Bakteri Klebsiella pneumoniae

XML

Latar Belakang : Pneumonia merupakan salah satu penyakit infeksi saluran nafas bawah yang sering diderita oleh masyarakat baik anak-anak, dewasa maupun lansia. Pneumonia dapat disebabkan oleh bakteri, virus, jamur dan parasit. Salah satu bakteri yang dapat menyebabkan pneumonia adalah bakteri Klebsiella penumoniae yang mengalami tingkat resistensi antibiotik yang tinggi. Tingginya tingkat resistensi ini menyebabkan pneumonia yang disebabkan oleh bakteri menjadi lebih sulit untuk ditangani sehingga penggunaan tumbuhan yang memiliki kandungan antibakteri perlu diteliti dan digunakan secara maksimal. Salah satu tanaman yang sering digunakan untuk pengobatan tradisional adalah faloak (Sterculia quadrifida R. Br). Tujuan: Mengetahui aktivitas antibakteri ekstrak etanol 70% kulit batang faloak terhadap bakteri Klebsiella pneumoniae Metode : Jenis penelitian yang dilakukan adalah True Experimental dengan rancangan Post-test only control group design. Pada penelitian ini terdapat kelompok perlakuan yang diberi ekstrak etanol 70% kulit batang faloak dengan konsentrasi 100%, 50%, 25%, 12,5%, 6,25%, dan 3,12%, kelompok kontrol positif antibiotik meropenem dan kelompok kontrol negatif aquadest steril. Analisis yang digunakan adalah uji Kruskal-Wallis. Hasil : Berdasarkan hasil pengujian aktivitas antibakteri kulit batang faloak menunjukan ekstrak etanol 70% kulit batang faloak memiliki aktivitas antibakteri terhadap bakteri Klebsiella pneumoniae. Hasil uji analisis Kruskal-Wallis didapatkan nilai p = 0,002 lebih kecil dari α = 0,05 yang memiliki arti terdapat perbedaan rerata diameter zona hambat yang signifikan antara kelompok perlakuan.
Kesimpulan : Ekstrak etanol 70% kulit batang faloak (Sterculia quadrifida R.Br) memiliki aktivitas antibakteri terhadap bakteri Klebsiella pneumoniae.
Kata Kunci : Sterculia quadrifida R.Br, Klebsiella pneumoniae, Antibakteri


Detail Information

Item Type
Penulis
Shita Anggenella Dupe - Personal Name
Student ID
1908010002
Dosen Pembimbing
Rr. Listyawati Nurina, S.Si, M.Sc,.Apt - 198403142009122005 - Dosen Pembimbing 1
EFRISCA MELIYUITA BR DAMANIK - 197804182008012018 - Dosen Pembimbing 2
Penguji
Rr. Listyawati Nurina, S.Si, M.Sc,.Apt - 198403142009122005 - Ketua Penguji
Efrisca Meliyuita Br Damanik - 197804182008012018 - Penguji 1
Prisca Deviani Pakan - 198812122014042001 - Penguji 2
Kode Prodi PDDIKTI
11201
Edisi
Published
Departement
Pendidikan Dokter
Kontributor
Bahasa
Indonesia
Penerbit UPT Perpustakaan Undana : Kupang.,
Edisi
Published
Subyek
No Panggil
112.01 Dup U
Copyright
Individu Penulis
Doi

Lampiran Berkas

LOADING LIST...



Informasi


DETAIL CANTUMAN


Kembali ke sebelumnya  XML Detail


SELAMAT DATANG DI REPOSITORY UPT PERPUSTAKAAN UNIVERSITAS NUSA CENDANA