Rekayasa Teknologi Pemupukan Menggunakan Kotoran Ayam, Kotoran Babi Dan Pupuk NPK Terhadap Pertumbuhan Plankton Sebagai Makanan Ikan Bandeng (Chanos chanos) Di Dalam Tambak

Detail Cantuman

Skripsi

Rekayasa Teknologi Pemupukan Menggunakan Kotoran Ayam, Kotoran Babi Dan Pupuk NPK Terhadap Pertumbuhan Plankton Sebagai Makanan Ikan Bandeng (Chanos chanos) Di Dalam Tambak

XML

Ikan Bandeng Chanos chanos sebagai komoditas perikanan penting bermanfaat sebagai sumber pendapatan dan pemenuhan nutrisi. Ikan bandeng selain mengandung gizi yang cukup tinggi, juga memiliki nilai ekonomis dalam hal bisnis dan kuliner. Ikan ini memeiliki kemampuan untuk hidup mulai dari perairan tawar hingga asin karena bersifat euryhaline. Ikan ini hampir sama dengan cara pemeliharaan ikan pada umumnya dalam segi makanan dan juga tempat pembudidaya. Kolam atau tambak memiliki daya dukung atau carrying capacity yang terbatas sehingga hanya mampu digunakan sebagai media pemeliharaan ikan dengan populasi kecil. Agar produktifitas kolam atau tambak dapat ditingkatkan sehingga padat tebar ikan bisa maksimal maka diperlukan upaya penambahan nutrien yang cukup sebagai pendukung pertumbuhan plankton sebagai produktifitas primer. Langkah yang bisa ditempuh ialah dengan perlakuan pemupukan. Rancaangan penelitian menggunakan rancangan sederhana yang di aplikasikan uji coba pemupukan secara berseri atau rekayasa pemupukan berseri yakni pupuk kandang (kotoran ayam dan kotoran babi) yang di susul dengan pupuk NPK masing-masing dengan rentang waktu tertentu. Perlakuan yang dicoba adalah pupuk NPK (1 kg), kotoran ayam (20 kg) dan kotoran babi (20 kg) dalam petak 0,3 Ha, dengan penelitian ini adalah satu faktor tunggal dan tanpa ulangan. pemberian pemupukan kotoran ayam, kotoran babi dan pupuk NPK pertumbuhan fitoplankton yang dibudidayakan ditambak oesapa Sebelum Pemupukan Terdapat kepadatan 1.25 Juta sel/ liter dengan 12 jenis fitoplankton, sesudah Pemupukan Terdapat kepadatan 18.8 Juta sel/L dengan 27 jenis Fitoplankton dan Pada akhir Penelitian ini dengan kepadatan 3.75 Juta sel/liter dan terdapat 18 jenis fitoplankton. Hasil penelitian yang telah diketahui bahwa Penerapan teknologi pemupukan kotoran ayam, dan kototran babi, dan Pupuk NPK, yang dilakukan di tambak Oesapa, dapat meningkatkan kelimpahan plankton dengan kepadatan 18.8 Juta ind/L. Ditemukan 3 kelas fitoplankton, yang terdiri dari Bacillariophyceae, Cholorophyceae, dan Euglenophyceae yang ditemukan menyebar pada tambak.
Kata kunci: Jenis dan Kepadatan Fitoplankton, Pupuk, Tambak Bandeng.


Detail Information

Item Type
Penulis
ANANIAS MANOH - Personal Name
Student ID
1813010062
Dosen Pembimbing
Yulianus Linggi - 196512031995121001 - Dosen Pembimbing 1
FRANCHY CH. LIUFETO - 197604161999031002 - Dosen Pembimbing 2
Penguji
Yulianus Linggi - 196512031995121001 - Ketua Penguji
FRANCHY CH. LIUFETO - 197604161999031002 - Penguji 1
Ridwan Tobuku - 196601031993031002 - Penguji 2
Kode Prodi PDDIKTI
54243
Edisi
Published
Departement
Budidaya Perairan
Kontributor
Bahasa
Indonesia
Penerbit UPT Perpustakaan Undana : Kupang.,
Edisi
Published
Subyek
No Panggil
542.43 MAN R
Copyright
Individu Penulis
Doi

Lampiran Berkas

LOADING LIST...



Informasi


DETAIL CANTUMAN


Kembali ke sebelumnya  XML Detail


SELAMAT DATANG DI REPOSITORY UPT PERPUSTAKAAN UNIVERSITAS NUSA CENDANA