Gambaran Faktor Eksternal Dalam Pengambilan Obat Pada Penderita Kusta Di Wilayah Kerja Puskesmas Sikumana Kota Kupang

Detail Cantuman

Skripsi

Gambaran Faktor Eksternal Dalam Pengambilan Obat Pada Penderita Kusta Di Wilayah Kerja Puskesmas Sikumana Kota Kupang

XML

Penyakit kusta merupakan penyakit menular menahun yang disebabkan oleh
kuman kusta (Mycobacterium leprae), yang menyerang kulit dan saraf tepi.
Pengobatan pada penderita kusta perlu dilakukan agar memutus rantai penularan
serta mencegah terjadi kecacatan. Rutin mengambil obat menjadi indikator
penting dalam upaya pengobatan dan menunjang penderita untuk minum obat
sampai selesai pengobatan. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui gambaran
faktor eksternal dalam pengambilan obat pada penderita kusta meliputi stigma,
akses ke pelayanan kesehatan, dan dukungan keluarga di Puskesmas Sikumana
Kota Kupang. Penelitian ini adalah penelitian kualitatif dengan pendekatan
fenomenologi. Informan dalam penelitian ini sebanyak sembilan informan yang
terdiri dari penderita kusta tipe MB, anggota keluarga penderita, tokoh
masyarakat, dan tenaga kesehatan. Pengumpulan data diperoleh melalui
wawancara dan observasi. Analisis dilakukan secara fenomenologi meliputi
transkrip wawancara, horizonalising, clustering dan deskripsi makna. Hasil
penelitian menunjukkan bahwa faktor eksternal dalam pengambilan obat kusta
berupa akses transportasi yang sulit ke fasilitas kesehatan, pembatasan sosial pada
masa pandemi COVID-19, pengaruh negatif teman sebaya dan lamanya pelayanan
dalam pengambilan obat. Peran instansi kesehatan hendaknya lebih proaktif dalam
pemenuhan obat kusta pada masa pandemi COVID-19 dengan mengantarkan obat
kepada penderita kusta.
Daftar Pustaka : 42 (2011-2020)
Kata kunci : Kusta, Faktor Eksternal, Pengambilan obat


Detail Information

Item Type
Penulis
Mikael Mariano Reca - Personal Name
Student ID
1607010098
Dosen Pembimbing
SERLIE K A LITTIK - 197709232006042002 - Dosen Pembimbing 1
Penguji
Serlie K A Littik - 197709232006042002 - Ketua Penguji
Apris A Adu - 197608132001121001 - Penguji 2
Kode Prodi PDDIKTI
13101
Edisi
Published
Departement
FKM KESEHATAN MASYARAKAT
Kontributor
Bahasa
Indonesia
Penerbit UPT Perpustakaan Undana : Kupang.,
Edisi
Published
Subyek
No Panggil
132.01 REC G
Copyright
Individu Penulis
Doi

Lampiran Berkas

LOADING LIST...



Informasi


DETAIL CANTUMAN


Kembali ke sebelumnya  XML Detail


SELAMAT DATANG DI REPOSITORY UPT PERPUSTAKAAN UNIVERSITAS NUSA CENDANA