PENERAPAN AKUNTABILITAS PERENCANAAN PROGRAM KEGIATAN DAN ANGGARAN DALAM UPAYA PENINGKATAN KINERJA PERGURUAN TINGGI NEGERI (STUDI KASUS PADA POLITEKNIK PERTANIAN NEGERI KUPANG)

Detail Cantuman

Tesis

PENERAPAN AKUNTABILITAS PERENCANAAN PROGRAM KEGIATAN DAN ANGGARAN DALAM UPAYA PENINGKATAN KINERJA PERGURUAN TINGGI NEGERI (STUDI KASUS PADA POLITEKNIK PERTANIAN NEGERI KUPANG)

XML

Rencana Strategis (Renstra) Politani Negeri Kupang Tahun 2015-2019, merupakan acuan utama dalam penyusunan Rencana Kerja (Renja) dan Rencana Kerja Anggaran (RKA), oleh karena itu setiap unit kerja wajib mengajukan dan menyelaraskan kegiatan pada Rencana Strategis sehingga akan lebih terarah dan terencana dalam mencapai sasaran yang telah ditetapkan namun dalam pelaksanaanya banyak kendala yang ditemukan dalam proses penyusunan program dan anggaran yang mana proses tersebut sebagian tidak memenuhi indikator kinerja kegiatan yang telah ditetapkan sebelumnya dalam renstra.

Penelitian ini adalah penelitian kualitatif dengan jenis data primer dan data sekunder yang dikumpulkan melalui wawancara, dokumentasi serta observasi dan selanjtunya data yang telah terkupul dianalisis menggunakan teknik analisis data dari Miles & Huberman (1992:16) terdiri dari tiga alur kegiatan yang terjadi secara bersamaan yaitu: reduksi data, penyajian data, penarikan kesimpulan/verifikasi.

Hasil penelitian ditemukan bahwa akuntabilitas perencanaan program kegiatan dan anggaran dalam upaya peningkatan kinerja di Politani Negeri Kupang dianalisisis menggunakan model akuntabilitas Proses (Elwood, 1993) yaitu; (a) pelayanan cepat terhadap perencanaan program kegiatan dan anggaran, (b) responsif terhadap perencanaan program kegiatan dan anggaran dan (c) murah biaya terhadap perencanaan program kegiatan dan anggaran belum terpenuhi sedangkan untuk faktor penghambat akuntabilitas perencanaan program kegiatan dan anggaran dalam upaya peningkatan kinerja di Politani Negeri Kupang adalah; (a) kinerja sumber daya manusia, (b) prioritas kebutuhan yang insidentil atau emergency yang harus digunakan saat itu serta, (c) perubahan kepemimpinan yang dapat merubah perencanaan program kegiatan dan anggaran di Politani Negeri Kupang.


Detail Information

Item Type
Penulis
Student ID
1911020021
Dosen Pembimbing
PETRUS KASE - 196208091988031002 - Dosen Pembimbing 1
PETRUS EMANUEL DE ROZARI - 196307031989011001 - Dosen Pembimbing 2
Penguji
Petrus Kase - 196208091988031002 - Ketua Penguji
Soni Zet Libing - 19860713 1989 1 009 - Penguji 1
Ajis Salim Adang Djaha - 196404051990031004 - Penguji 2
Kode Prodi PDDIKTI
63101
Edisi
Published
Departement
Magister Ilmu Administrasi
Kontributor
Bahasa
Indonesia
Penerbit : Kupang, Nusa Tenggara Timur.,
Edisi
Published
Subyek
No Panggil
Copyright
Individu Penulis
Doi

Lampiran Berkas

LOADING LIST...



Informasi


DETAIL CANTUMAN


Kembali ke sebelumnya  XML Detail


SELAMAT DATANG DI REPOSITORY UPT PERPUSTAKAAN UNIVERSITAS NUSA CENDANA