Hubungan Antara Konflik Peran Ganda Pria Dan Wanita Yang Bekerja Dengan Keharmonisan Keluarga Di Kota Kupang

Detail Cantuman

Skripsi

Hubungan Antara Konflik Peran Ganda Pria Dan Wanita Yang Bekerja Dengan Keharmonisan Keluarga Di Kota Kupang

XML

Seiring berkembangnya zaman, bukan hanya pria saja yang mencari nafkah namun wanita juga punya peran dalam memenuhi kebutuhan dalam keluarga. Hal ini menyebabkan terjadinya masalah dalam menjalankan peran sebagai ibu dan wanita yang bekerja sehingga membuat peran yang satu dengan yang lain tidak dapat terlaksana dengan baik dan adil. Penelitian ini bertujuan untuk menjelaskan hubungan antara konflik peran ganda pria dan wanita yang bekerja dengan keharmonisan keluarga di Kota Kupang.Subjek penelitian ini berjumlah 200 partisipan dengan kriteria pria dan wanita yang sudah bekerja, memiliki anak usia sekolah, tinggal bersama suami/istri dan anak dan jumlah waktu kerja mencapai 45 jam/minggu atau 5 hari/minggu. Metode penelitian menggunakan pendekatan kuantitatif deskriptif dengan menggunakan skala ordinal. Alat ukur yang digunakan pada skala keharmonisan berdasarkan adaptasi dari studi pertama yang dikembangkan di Hongkong oleh Moonly M.C. Wong, dkk tahun 2022 dan skala konflik peran ganda menggunakan Work-Family Conflict Scale (WAFCS) Tahun 2014. Hasil uji hipotesis pada penelitian ini menunjukkan bahwa konflik peran ganda dan keharmonisan keluarga pria dan wanita yang bekerja di Kota Kupang tergolong pada kategori sedang dengan effect size 0,2 dengan arah hubungan negatif sehingga semakin tinggi konflik peran ganda maka semakin rendah keharmonisan keluarga begitupun sebaliknya. Uji beda yang dipakai menunjukkan tidak ada perbedaan konflik peran ganda antara pria dan wanita dalam menjalankan peran saat bekerja dan dalam keluarga.
Referensi : 35 (1985-2022)

Kata Kunci: Keharmonisan Keluarga, Konflik Peran Ganda


Detail Information

Item Type
Penulis
ANDHREA MESAKH - Personal Name
Student ID
1807020033
Dosen Pembimbing
SERLIE K A LITTIK - 197709232006042002 - Dosen Pembimbing 1
YENI DAMAYANTI - 198206182014042001 - Dosen Pembimbing 2
Penguji
Serlie K A Littik - 197709232006042002 - Ketua Penguji
Yeni Damayanti - 198206182014042001 - Penguji 1
Indra Yohanes Kiling - 198706192018031001 - Penguji 2
Kode Prodi PDDIKTI
73201
Edisi
Published
Departement
Psikologi
Kontributor
Bahasa
Indonesia
Penerbit UPT Perpustakaan Undana : Kupang.,
Edisi
Published
Subyek
No Panggil
732.01 MES H
Copyright
Individu Penulis
Doi

Lampiran Berkas

LOADING LIST...



Informasi


DETAIL CANTUMAN


Kembali ke sebelumnya  XML Detail


SELAMAT DATANG DI REPOSITORY UPT PERPUSTAKAAN UNIVERSITAS NUSA CENDANA