Faktor-Faktor Yang Berhubungan Dengan Gizi Kurang Pada Balita Di Wilayah Kerja Puskesmas Waiwerang Kecamatan Adonara Timur Tahun 2021

Detail Cantuman

Skripsi

Faktor-Faktor Yang Berhubungan Dengan Gizi Kurang Pada Balita Di Wilayah Kerja Puskesmas Waiwerang Kecamatan Adonara Timur Tahun 2021

XML

Balita termasuk dalam kelompok yang rentan menderita kelainan gizi karena kekurangan makanan yang dibutuhkan. Status gizi seseorang dipengaruhi oleh konsumsi pangan keluarga dan masalah ekonomi yang tidak memadai. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui Faktor-faktor Yang Berhubungan Dengan Gizi Kurang Pada Balita Di Wilayah Kerja Puskesmas Waiwerang Kecamatan Adonara Timur Tahun 2021. Desain penelitian ini adalah penelitian observasi analitik dengan pendekatan case control. Variabel dependen dalam penelitian ini adalah gizi kurang dan variabel independen terdiri dari pengetahuan ibu, pendidikan orang tua, pekerjaan orang tua, penghasilan keluarga, jumlah anggota keluarga, pola asuh ibu dan sosial budaya. Besar sampel sebanyak 46 kasus dan 46 kontrol, kemudian dilakukan wawancara dan pengisian kuesioner oleh orang tua balita, lalu dilakukan pengukuran status gizi berdasarkan pengukuran antropometri BB/U dibandingkan dengan nilai Z-score. Analisis data yang dilakukan dengan analisis univariat dan bivariat.
Berdasarkan hasil penelitian dengan uji chi-square menunjukan ada hubungan antara pengetahuan ibu (p-value 0,000, OR=5,482), pendidikan orang tua (p-value 0,012, OR= 3,199), penghasilan keluarga (p-value 0,007, OR=3,525), dan jumlah anggota keluarga (p-value 0,010, OR=3,471), sedangkan variabel pekerjaan pekerjaan orang tua (p-value 0,181), pola asuh ibu (p-value 0,572), dan sosial budaya (p-value 1,000) tidak ada hubungan antara gizi kurang pada balita di Wilayah Kerja Puskesmas Waiwerang Kecamatan Adonara Timur Tahun 2021. Diharapkan agar tenaga kesehatan lebih meningkatkan promosi kesehatan sebagai perannya untuk mrncapai suatu tujuan yaitu meningkatkan kesehatan ibu dan anak.
Kata Kunci : Faktor Yang Berhubungan, Gizi Kurang.


Detail Information

Item Type
Skripsi
Penulis
Student ID
1807010204
Dosen Pembimbing
SIGIT PURNAWAN - 197903032002121005 - Dosen Pembimbing 2
Penguji
Imelda F. E. Manurung - 197902202008012012 - Ketua Penguji
Sigit Purnawan - 197903032002121005 - Penguji 1
Apris A Adu - 197608132001121001 - Penguji 2
Kode Prodi PDDIKTI
13101
Edisi
Published
Departement
Kesehatan Masyarakat
Kontributor
Bahasa
Indonesia
Penerbit UPT Perpustakaan Undana : Kupang.,
Edisi
Published
Subyek
No Panggil
132.01 PAT F
Copyright
Individu Penulis
Doi

Lampiran Berkas

LOADING LIST...



Informasi


DETAIL CANTUMAN


Kembali ke sebelumnya  XML Detail


SELAMAT DATANG DI REPOSITORY UPT PERPUSTAKAAN UNIVERSITAS NUSA CENDANA