TINJAUAN YURIDIS SOSIOLOGIS TENTANG PELAKSANAAN PEMBAGIAN WARISAN BERDASARKAN HUKUM ADAT SUMBA (Studi di Kampung Raja Prailiu, Kecamatan Kambera, Kabupaten Sumba Timur)

Detail Cantuman

Skripsi

TINJAUAN YURIDIS SOSIOLOGIS TENTANG PELAKSANAAN PEMBAGIAN WARISAN BERDASARKAN HUKUM ADAT SUMBA (Studi di Kampung Raja Prailiu, Kecamatan Kambera, Kabupaten Sumba Timur)

XML

Ketika membicarakan tentang warisan, yang menjadi permasalahan dengan cara apa akan menyelesaikan atau membagi warisan tersebut. Di Indonesia yang masih bersifat pluralisme hukum ini masyarakat masih memegang hukum adat dan budaya masing-masing khususnya dalam hal waris, tentang bagaimana pelaksanaan pembagian atau penyelesaiannya. Rumusan masalah dalam penelitian ini adalah: (1) Bagaimanakah sistem pembagian warisan yang terjadi di Kampung Raja Prailiu, Kecamatan Kambera, Kabupaten Sumba Timur? (2) Bagaimanakah upaya penyelesaian apabila terjadi sengketa dalam pembagian warisan yang terjadi di Kampung Raja Prailiu, Kecamatan Kambera, Kabupaten Sumba Timur? Penelitian ini merupakan penelitian yuridis-sosiologis. Penelitian menggunakan sumber data berupa bahan hukum primer dan bahan hukum sekunder. Dalam pengumpulan data, penulis menggunakan wawancara dan dokumentasi. Untuk teknik analisis data penulis menggunakan analisis deskriptif kualitatif. Penelitian ini menggunakan hasil dari wawancara dengan sepuluh (10) orang responden. Hasil penelitian ini menunjukkan: (1) Masyarakat Kampung Raja Prailiu, Kecamatan Kambera, Kabupaten Sumba Timur masyarakat menganut sistem patrilineal, yang mana laki-laki tertua merupakan ahli waris seutuhnya. Sedangkan anak perempuan tidak menjadi ahli waris dikarenakan perempuan merupakan ana kawini (anak keluar) yang artinya perempuan akan menikah dan masuk ke dalam kerabat suaminya. Dalam pembagian warisan dapat dilaksanakan pada saat pewaris masih hidup atau setelah pewaris meninggal dunia. (2) Dalam upaya penyelesaian sengketa akan dilaksanakan secara uhuku lakabunggur (musyawarah) untuk mencapai suatu paranding (kesepakatan).


Detail Information

Item Type
Skripsi
Penulis
BRIGHT SUKMA EDDY KITU - Personal Name
Student ID
1802010285
Dosen Pembimbing
DARIUS MAURITSIUS - 197705312005011001 - Dosen Pembimbing 1
YOSSIE MARIA YULIANTY YACOB - 197807072000501020 - Dosen Pembimbing 2
Penguji
Darius Mauritsius - 197705312005011001 - Ketua Penguji
Yossie Maria Yulianty Yacob - 197807072000501020 - Penguji 1
Sukardan Aloysius - 195909061986011001 - Penguji 2
Kode Prodi PDDIKTI
74101
Edisi
Published
Departement
Ilmu Hukum
Kontributor
Bahasa
Indonesia
Penerbit UPT Perpustakaan Undana : Kupang.,
Edisi
Published
Subyek
No Panggil
742.01 Kit B
Copyright
Individu Penulis
Doi

Lampiran Berkas

LOADING LIST...



Informasi


DETAIL CANTUMAN


Kembali ke sebelumnya  XML Detail


SELAMAT DATANG DI REPOSITORY UPT PERPUSTAKAAN UNIVERSITAS NUSA CENDANA