Pendugaan Daerah Penangkapan Ikan Teri (Stolephorus spp.) Menggunakan Data Suhu Permukaan Laut Dan Klorofil-A Citra Modis Di Perairan Teluk Kupang

Detail Cantuman

Skripsi

Pendugaan Daerah Penangkapan Ikan Teri (Stolephorus spp.) Menggunakan Data Suhu Permukaan Laut Dan Klorofil-A Citra Modis Di Perairan Teluk Kupang

XML

Tujuan penelitian ini untuk mengkaji penggunaan data suhu permukaan laut dan klorofil-a dari Citra MODIS untuk menduga daerah penangkapan ikan Teri (Stolephorus spp) di perairan Teluk Kupang. Metode yang digunakan dalam penelitian yaitu deskriptif. Pengolahan data citra satelit Aqua MODIS level 3 dilakukan dengan mengekstraksi nilai suhu permukaan laut dan klorofil-a dari tahun 2017 – 2019, kemudian diverifikasi dengan data hasil wawancara nelayan mengenai daerah dan musim penangkapan ikan teri. Pola sebaran nilai SPL dan konsentrasi klorofil-a Citra Satelit Aqua MODIS menunjukkan bahwa daerah penangkapan ikan teri berada pada area dengan kisaran suhu 27,80C - 30,60C pada musim barat sampai musim peralihan I dan 26,20C - 30,350C pada musim timur sampai peralihan II. Konsentrasi klorofil-a 0,13mg/m3 - 2,35 mg/m3 pada musim barat sampai peralihan I dan 0,23mg/m3 - 3,58 mg/m3 pada musim timur sampai peralihan II. Ada lima titik koordinat yang diduga merupakan daerah potensial yang
hasil tangkapannya banyak yaitu titik 123° 35' 25.98" BT dan 10° 5' 45.6"LS, 123° 36' 30.096" BT dan 10° 5' 33.108"LS, 123° 35' 15.144" BT dan 10° 7' 11.388"LS, 123° 35'
24.324" BT dan 10° 7' 20.532" LS dan 123° 34' 57.648" BT dan 10° 8' 29.652" LS. Hasil wawancara dengan nelayan penangkap ikan teri menunjukkan bahwa, hasil tangkapan ikan teri dipengaruhi oleh pola musim. Ikan teri lebih banyak tertangkap pada musim timur dan musim peralihan II, sedangkan pada musim barat dan peralihan I ikan teri lebih sedikit tertangkap.
Kata kunci :Aqua MODIS, Daerah Penangkapan Ikan, Ikan teri (Stolephorus spp.), Suhu Permukaan Laut, Teluk Kupang


Detail Information

Item Type
Skripsi
Penulis
Student ID
1613020008
Dosen Pembimbing
LUMBAN NAULI LUMBAN TORUAN - 197802102006041001 - Dosen Pembimbing 2
Penguji
Ismawan Talo - 197007151999031002 - Ketua Penguji
Lumban Nauli Lumban Toruan - 197802102006041001 - Penguji 1
Yahyah - 196601081992031002 - Penguji 2
Kode Prodi PDDIKTI
54242
Edisi
Published
Departement
Manajemen Sumber Daya Perairan
Kontributor
Bahasa
Indonesia
Penerbit UPT Perpustakaan Undana : Kupang.,
Edisi
Published
Subyek
No Panggil
542.42 AXC P
Copyright
Individu Penulis
Doi

Lampiran Berkas

LOADING LIST...



Informasi


DETAIL CANTUMAN


Kembali ke sebelumnya  XML Detail


SELAMAT DATANG DI REPOSITORY UPT PERPUSTAKAAN UNIVERSITAS NUSA CENDANA