APLIKASI TIK TOK SEBAGAI AJANG EKSPRESI DIRI (Studi Fenomenologi pada Dosen dan Mahasiswa Ilmu Komunikasi Universitas Nusa Cendana Kupang)

Detail Cantuman

Skripsi

APLIKASI TIK TOK SEBAGAI AJANG EKSPRESI DIRI (Studi Fenomenologi pada Dosen dan Mahasiswa Ilmu Komunikasi Universitas Nusa Cendana Kupang)

XML

Aplikasi Tik Tok adalah jejaring sosial dan platform video musik Cina, yang diluncurkan pada bulan September 2016 namun popularitas Tik Tok baru mulai meledak di tahun 2019. Terlihat jumlah unduhan di google playstore telah mencapai 500 juta pengguna aktif di seluruh dunia. Sayang sekali, aplikasi ini banyak ditantang di berbagai negara. Aplikasi ini merupakan aplikasi pembuatan video pendek dengan dukungan musik yang sangat digemari banyak kalangan termasuk dewasa dan anak di bawah umur. Aplikasi Tik Tok ini juga membuat penggunanya dikenal atau terkenal. Keberadaan remaja merupakan simbol bahwa remaja dapat bergaul dan memiliki koneksi dengan orang lain. Eksis bagi seorang remaja adalah kesenangan tersendiri. Karena keberadaannya sering dikonotasikan dengan hal-hal yang menyenangkan. Misalnya memiliki banyak teman dan koneksi, menjadi orang penting dan dapat membantu dosen dan mahasiswa dalam mengekspresikan diri dengan melakukan sesuatu dengan bebas sesuai dengan sesuatu yang sedang tren. Hal ini yang membuat kehidupan remaja berubah karena mereka berusaha untuk terus eksis dalam perkembangan zaman dengan mengekspresikan diri melalui media sosial dibandingkan secara langsung. Penelitian ini menggunakan jenis penelitian kualitatif dengan studi fenomenologi pada Dosen dan Mahasiswa Ilmu Komunikasi Universitas Nusa Cendana Kupang, lokasi penelitian dilakukan di Prodi Ilmu Komunikasi dan metode pengumpulan datanya menggunakan observasi, wawancara dan dokumentasi, sumber data diambil dari wawancara dengan pengguna aplikasi Tik Tok. Data yang telah dikumpulkan kemudian di analisis dengan menggunakan teknik penentuan Purposive Sampling. Dari penelitian ini ditemukan bahwa aplikasi Tik Tok sebagai ajang ekspresi diri (studi fenomenologi pada dosen dan mahasiswa ilmu komunikasi universitas nusa cendana Kupang) menjelajah objek atau situasi sosial yang diteliti, pengguna aktif Tik Tok dan pengguna pasif Tik Tok. Dosen dan mahasiswa ilmu komunikasi menggunakan aplikasi Tik Tok untuk menghilangkan rasa bosan dan menggunakan aplikasi Tik Tok sebagai tempat untuk mengekspresikan diri, mengisi waktu luang, membeli barang secara online di Tik Tok shop dan belajar percaya diri serta membuat video yang menarik.
Kata Kunci: Media Sosial Tik Tok, Ekspresi diri, Budaya Populer dan, Fenomenologi.


Detail Information

Item Type
Skripsi
Penulis
MARIANTI PRISKA MOSA WEA - Personal Name
Student ID
1803050156
Dosen Pembimbing
Mariana A. N. Letuna - 198408182009122002 - Dosen Pembimbing 1
Emanuel S. Leuape - 198812262020121008 - Dosen Pembimbing 2
Penguji
mariana a.n letuna - 198408182009122002 - Ketua Penguji
Emanuel S. Leuape - 198812262020121008 - Penguji 1
Petrus Ana Andung - 197402072008011012 - Penguji 2
Kode Prodi PDDIKTI
70201
Edisi
Published
Departement
Ilmu Komunikasi
Kontributor
Bahasa
Indonesia
Penerbit UPT Perpustakaan Undana : Kupang.,
Edisi
Published
Subyek
No Panggil
702 01 WEA A
Copyright
Individu Penulis
Doi

Lampiran Berkas

LOADING LIST...



Informasi


DETAIL CANTUMAN


Kembali ke sebelumnya  XML Detail


SELAMAT DATANG DI REPOSITORY UPT PERPUSTAKAAN UNIVERSITAS NUSA CENDANA