Faktor Yang Berhubungan Dengan Perilaku Pacaran Beresiko Pada Siswa Kelas XI SMA N 1 Kalabahi Dan MAN 1 Alor Tahun 2022

Detail Cantuman

Skripsi

Faktor Yang Berhubungan Dengan Perilaku Pacaran Beresiko Pada Siswa Kelas XI SMA N 1 Kalabahi Dan MAN 1 Alor Tahun 2022

XML

Remaja adalah masa peralihan dari masa kanak-kanak ke masa dewasa dengan batasan usia 10-19 tahun. Remaja termasuk kelompok usia yang sangat rentan terhadap timbulnya perilaku pacaran beresiko karena pengendalian emosi dan mental pada masa remaja tersebut masih belum stabil, adanya perilaku pacaran beresiko pada remaja juga dapat dijadikan salah satu penyebab dari timbulnya perilaku seksual pranikah yang dapat memunculkan berbagai permasalahan yang cukup kompleks, seperti kehamilan, aborsi, timbulnya penyakit menular seksual. Tujuan penelitian ini adalah untuk menganalisis faktor yang berhubungan dengan perilaku pacaran beresiko pada siswa kelas xl sman 1 Kalabahi dan man 1 Alor tahun 2022. Penelitian ini termasuk dalam penelitian kuantitatif, jenis penelitian yang digunakan adalah observasional analitik, desain dalam penelitian ini menggunakan pendekatan studi cross sectional. Populasi penelitian adalah seluruh siswa sman 1 dan man 1 Alor kelas xl berjumlah 350 siswa, sampel diambil dari pelajar siswa kelas xl di sman 1 Kalabahi dan man 1 Alor berjumlah 94 responden dengan cara simpel random sampling, alat ukur yang digunakan yaitu kuesioner. Analisis yang digunakan adalah univariat dan bivariat uji chi square. Hasil dari penelitian ini adalah tidak ada hubungan yang signifikan antara pengetahuan kurang (p=1,000), peran orang tua kurang (p=0,723), peran guru kurang dengan perilaku pacaran beresiko (p=0,326), ada hubungan pengaruh teman sebaya (p=0,049), keterpaparan media pornografi yang terpapar dengan perilaku pacaran beresiko (p=0,030),oleh karena itu kepada orang tua untuk selalu mengawasi relasi anaknya dengan teman sebayanya sehingga jika anak memiliki teman yang berperilaku negatif orang tua dapat segera memberikan arahan pada remaja.

Daftar pustaka : 24 (2008-2021)
Kata kunci : Beresiko, perilaku pacaran, Remaja


Detail Information

Item Type
Skripsi
Penulis
NURLAILA ALMUDIN - Personal Name
Student ID
1707010291
Dosen Pembimbing
PIUS WERAMAN - 196405011984111001 - Dosen Pembimbing 1
HONEY IVON NDOEN - 197909232003122003 - Dosen Pembimbing 2
Penguji
Pius Weraman - 196405011984111001 - Ketua Penguji
Honey Ivon Ndoen - 197909232003122003 - Penguji 1
Imelda Februati Ester Manurung - 197902202008012012 - Penguji 2
Kode Prodi PDDIKTI
13101
Edisi
Published
Departement
Kesehatan Masyarakat
Kontributor
Bahasa
Indonesia
Penerbit UPT Perpustakaan Undana : Kupang.,
Edisi
Published
Subyek
No Panggil
132.01 ALM F
Copyright
Individu Penulis
Doi

Lampiran Berkas

LOADING LIST...



Informasi


DETAIL CANTUMAN


Kembali ke sebelumnya  XML Detail


SELAMAT DATANG DI REPOSITORY UPT PERPUSTAKAAN UNIVERSITAS NUSA CENDANA