Faktor-Faktor Yang Memengaruhi Kepuasan Pasien Rawat Jalan Di Puskesmas Oemeu Kabupaten Timor Tengah Utara Tahun 2022

Detail Cantuman

Skripsi

Faktor-Faktor Yang Memengaruhi Kepuasan Pasien Rawat Jalan Di Puskesmas Oemeu Kabupaten Timor Tengah Utara Tahun 2022

XML

Kepuasan adalah perasaan pasien yang diterima dari hasil kinerja layanan kesehatan yang dirasakan pasien dalam pelayanan serta membandingkan dengan apa yang diharapkan. Kepuasan pasien akan terpenuhi jika apa yang dikehendaki oleh pasien dapat terpenuhi. Kepuasan pasien dipengaruhi oleh beberapa faktor salah satunya adalah kualitas pelayanan. Menurut World Health Organitation angka kepuasan pasien masih tergolong rendah, sehingga kepuasan pasien menjadi permasalahan kesehatan baik di Indonesia maupun luar negeri. Berdasarkan data kunjungan pasien rawat jalan di puskesmas Oemeu tidak mengalami kenaikan yang signifikan dari tahun 2018-2021, dikarenakan masih kurang puas dengan pelayanan kesehatan di Puskesmas Oemeu. Penelitian dilakukan di Puskesmas Oemeu selama satu bulan. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui faktor-faktor yang berhubungan dengan kepuasan pasien rawat jalan di Puskesmas Oemeu, Kabupaten Timor Tengah Utara tahun 2022. Penelitian ini menggunakan penelitian kuantitatif deskriptif analitik dengan pendekatan cross sectional. Metode pengambilan sampel menggunakan metode Consecutive Sampling dengan jumlah sampel sebanyak 100 responden. Teknik analisis data yang digunakan adalah metode uji Chi Square. Hasil penelitian menunjukkan bahwa terdapat hubungan antara cepat tanggap (p-value=0,021), jaminan (p-value=0,083), sebaliknya tidak terdapat hubungan antara umur (p-value=0,195), jenis kelamin (p-value=0,392), pendidikan (p-value=0,850), pekerjaan (p-value=0,819), penampilan fisik (p-value=0,973), kehandalan (p-value=0,701), dan sikap peduli (p-value=0,330) dengan kepuasan pasien di Puskesmas Oemeu.
Kata Kunci : Penampilan Fisik, Kehandalan, Cepat Tanggap, Jaminan, Sikap Peduli, Kepuasan Pasien


Detail Information

Item Type
Skripsi
Penulis
ROSALINDA PEDJA - Personal Name
Student ID
1807010320
Dosen Pembimbing
KENJAM YOSEPH - 195902271986011001 - Dosen Pembimbing 1
DOMINIRSEP OVIDIUS DODO - 198609122008121002 - Dosen Pembimbing 2
Penguji
Kenjam Yoseph - 195902271986011001 - Ketua Penguji
Dominirsep Ovidius Dodo - 198609122008121002 - Penguji 1
Serlie K A Littik - 197709232006042002 - Penguji 2
Kode Prodi PDDIKTI
13101
Edisi
Published
Departement
Kesehatan Masyarakat
Kontributor
Bahasa
Indonesia
Penerbit UPT Perpustakaan Undana : Kupang.,
Edisi
Published
Subyek
No Panggil
132.01 PED F
Copyright
Individu Penulis
Doi

Lampiran Berkas

LOADING LIST...



Informasi


DETAIL CANTUMAN


Kembali ke sebelumnya  XML Detail


SELAMAT DATANG DI REPOSITORY UPT PERPUSTAKAAN UNIVERSITAS NUSA CENDANA