Evaluasi Sistem Jaringan Air Bersih Di Desa Merdeka Kabupaten Alor

Detail Cantuman

Skripsi

Evaluasi Sistem Jaringan Air Bersih Di Desa Merdeka Kabupaten Alor

XML

Desa Merdeka merupakan salah satu desa yang terletak di Kabupaten Alor, Propinsi Nusa Tenggara Timur. Penelitian ini bertujuan : 1)Untuk mengetahui kinerja sistem jaringan air bersih di desa Merdeka pada saat ini 2) Untuk mengetahui besar potensi debit sumber mata air di desa Merdeka pada saat ini 3)Untuk mengetahui pola dan jumlah pemakaian air bersih masyarakat pedesaan di desa Merdeka 4) Untuk mengetahui model desain sistem jaringan distribusi air bersih di desa Merdeka kecamatan pantar timur kabupaten Alor. Metode penelitian yang di gunakan dalam penelitian ini adalah penelitian deskriptif kuantitatif. Rata-rata pertumbuhan penduduk dari tahun 2013 sampai 2022 adalah 34 jiwa/tahun sedangkan persentasi pertambahan penduduk rata- rata per tahun adalah 2,85%. Besarnaya kebutuhan debit penduduk tahun 2022 sebesar 0,667 liter/ detik dengan jumlah penduduk sebanyak 1052 jiwa , Sedangkan untuk tahun 2031 terjadi peningkatan kebutuhan debit sebesar 0,846 liter/detik dengan jumlah jiwa sebanyak 1389 jiwa. Sumber Air Jerjasi cukup untuk memenuhi kebutuhan debit untuk 10
tahun kedepan dengan debit sebesar 12,07 liter/detik. Sistem Penyediaan Air Bersih untuk memenuhi kebutuhan Air Bersih desa tribur dengan debit kebutuhan jam puncak 3,64 liter/detik. Pola sistrm jaringan yang di gunakan menggunakan pola loop. Rekomendasi dari penelitian ini adalah Perlu dibuat suatu Sistem Manajemen untuk Operasional dan Pemeliharaan Sistem Penyediaan air besih di Desa Merdeka, Debit yang ada pada sumber air perlu di jaga kelestariannya guna menghindari penurunan debit pada sumber air.
Kata kunci: Air bersih pedesaan, Epanet, Alor Sistem jaringan


Detail Information

Item Type
Skripsi
Penulis
Alpius S.Pally - Personal Name
Student ID
1901110057
Dosen Pembimbing
JAKOBIS JOHANIS MESSAKH - 197406232006041001 - Dosen Pembimbing 1
Penguji
Paul G. Tamelan - 196702251992031001 - Ketua Penguji
Jakobis Johanis Messakh - 197406232006041001 - Penguji 1
Asrial - 196111051990031001 - Penguji 2
Kode Prodi PDDIKTI
83205
Edisi
Published
Departement
Pendidikan Teknik Bangunan
Kontributor
Bahasa
Indonesia
Penerbit UPT Perpustakaan Undana : Kupang.,
Edisi
Published
Subyek
No Panggil
832.05 Lly E
Copyright
Individu Penulis
Doi

Lampiran Berkas

LOADING LIST...



Informasi


DETAIL CANTUMAN


Kembali ke sebelumnya  XML Detail


SELAMAT DATANG DI REPOSITORY UPT PERPUSTAKAAN UNIVERSITAS NUSA CENDANA