Analisis Pemasaran Ternak Kambing Dr.Ir. Maria Y. Luruk, Mp Pembimbing Utama Analisis Pemasaran Ternak Kambing Di Kabupaten Sabu Raijua

Detail Cantuman

Skripsi

Analisis Pemasaran Ternak Kambing Dr.Ir. Maria Y. Luruk, Mp Pembimbing Utama Analisis Pemasaran Ternak Kambing Di Kabupaten Sabu Raijua

XML

Penelitian ini bertujuan untuk: (1) Mengidentifikasi pemasaran ternak kambing di Kabupaten Sabu Raijua, (2) mengetahui struktur pasar, perilaku pasar, dan tampilan pasar ternak kambing di Kabupaten Sabu Raijua, dan (3) menganalisis efisiensi ekonomi tataniaga dilihat dari biaya ternak kambing di Kabupaten Sabu Raijua. Dalam metode penentuan contoh digunakan metode purposive sampling, yang terdiri dari 2 kecamatan contoh dan desa 10 desa contoh, sedangkan untuk pengambilan lembaga pemasaran dilakukan dengan teknik snowball sampling. Metode pengumpulan data yang dilakukan menggunakan metode survei. Metode analisis data dalam penelitian ini menggunakan pendekatan struktur, perilaku dan tampilan pasar (SCP). Struktur pasar yang terjadi mengarah ke pasar persaingan oligopoli dengan konsentrasi sedang. Perilaku pasar yang terjadi di Kabupaten Sabu Raijua terintegrasi secara tidak sempurna. Analisis tampilan pasar digunakan pendekatan analis farmer’s share, margin pemasaran (marketing cost dan marketing profit), dan efisiensi pembiayaan. Rata-rata share yang diterima petani peternak sebesar 50,29%. Margin pemasaran pada tingkat pedagang pengumpul sebesar Rp614.855, margin pemasaran pada tingkat pedagang antar pulau sebesar Rp8.009.01. Biaya pemasaran pada tingkat pedagang pengumpul sebesar Rp465.350, pada tingkat pedagang antar pulau sebesar Rp590.000. Profit margin pedagang pengumpul sebesar Rp1.137.160/ST, sedangkan profit marginpedagang anatr pulau sebesar Rp1.830.967/ST. Efisiensi pembiayaan sebesar 13,17%. Sistem pemasaran ternak kambing di Kabupaten Sabu Raijua sudah efisien.


Detail Information

Item Type
Penulis
FEBRYANTI BENU - Personal Name
Student ID
1605030123
Dosen Pembimbing
MARIA YASINTA LURUK - 19630827198903200 - Dosen Pembimbing 1
ARNOLDUS KEBAN - 195812081985111001 - Dosen Pembimbing 2
Penguji
Maria Yasinta Luruk - 19630827198903200 - Ketua Penguji
Arnoldus Keban - 195812081985111001 - Penguji 1
Ulrikus Romsen Lole - 19640730199103100 - Penguji 2
Kode Prodi PDDIKTI
54231
Edisi
Published
Departement
Peternakan
Kontributor
Bahasa
Indonesia
Penerbit UPT Perpustakaan Undana : Kupang.,
Edisi
Published
Subyek
No Panggil
542.31 Ben A
Copyright
Individu Penulis
Doi

Lampiran Berkas

LOADING LIST...



Informasi


DETAIL CANTUMAN


Kembali ke sebelumnya  XML Detail


SELAMAT DATANG DI REPOSITORY UPT PERPUSTAKAAN UNIVERSITAS NUSA CENDANA