STRUKTUR KOMUNITAS GASTROPODA DI HUTAN MANGROVE PANTAI BORONG KECAMATAN BORONG KABUPATEN MANGGARAI TIMUR

Detail Cantuman

Skripsi

STRUKTUR KOMUNITAS GASTROPODA DI HUTAN MANGROVE PANTAI BORONG KECAMATAN BORONG KABUPATEN MANGGARAI TIMUR

XML

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui Struktur Komunitas Gastropoda Di Hutan Mangrove Pantai Borong Kecamatan Borong Kabupaten Manggarai Timur. Penelitian ini dilaksanakan pada bulan Juli 2022 di Hutan Mangrove Pantai Borong Kecamatan Borong Kabupaten Manggarai Timur. Penelitian ini menggunakan metode kuadran dimana setiap stasiun dibuat line transek dengan penempatan plot yang dilakukan secara sistematik. Variabel penelitian yang digunakan ialah jenis-jenis gastropoda yang ditemukan di lokasi penelitian, struktur komunitas gastropoda, dan parameter lingkungan. Analisis data dalam penelitian ini menggunakan analisis statistik deskriptif. Dari hasil penelitian ditemukan 12 spesies gastropoda yaitu Littoraria scabra, Cerithidea quoyii, Cerithidea alata, Clithon dispar, Neritina violacea, Cerithidea quadrata, Faunus ater, Cassidula aurisfelis. Neritina turrita, Clithon corona, Vittina turrita, dan Littoraria angulifera dengan karakteristik habitat yang cukup mendukung untuk keberlangsungan hidup gastropoda yaitu pada habitat substrat berlumpur, berpasir, perairan bersalinitas payau dan pada vegetasi mangrove. Nilai rerata indeks keanekaragaman (H’) pada hutan mangrove Pantai Borong berkategori sedang (2,17), nilai rerata indeks dominansi (C) berkategori rendah (0,13), dan nilai rerata indeks keseragaman (E) berkategori tinggi (0,87), serta kelimpahan relative (Kr) tertinggi ialah spesies Cerithidea quadrata dengan nilai 25,39. Pengukuran kualitas air yang diperoleh pada perairan di kawasan hutan mangrove Pantai Borong dengan rerata suhu 29,6 ⁰C, rerata derajat keasaman (pH) 7,0 dan rerata salinitas 26,8 ‰.

Kata kunci : Struktur komunitas, gastropoda, hutan mangrove Pantai Borong


Detail Information

Item Type
Skripsi
Penulis
YOSEFA AFRIYANTI - Personal Name
Student ID
1806050059
Dosen Pembimbing
FRANSISKUS KIA DUAN - 196107271990031001 - Dosen Pembimbing 1
Penguji
Dr. Ir. Joice J. Bana, M.Si - 19700711 199403 2 001 - Ketua Penguji
Dr. Ir. Alfred O. M. Dima, M.Si - 197004102000121001 - Penguji 1
Vinsensius M. Ati, S.Pt, M.Si - 19720606 199903 1 002 - Penguji 2
Kode Prodi PDDIKTI
46201
Edisi
Published
Departement
Biologi
Kontributor
Bahasa
Indonesia
Penerbit UPT Perpustakaan Undana : Kupang.,
Edisi
Published
Subyek
No Panggil
462.01 Afr S
Copyright
Individu Penulis
Doi

Lampiran Berkas

LOADING LIST...



Informasi


DETAIL CANTUMAN


Kembali ke sebelumnya  XML Detail


SELAMAT DATANG DI REPOSITORY UPT PERPUSTAKAAN UNIVERSITAS NUSA CENDANA