Peran Komisi Pemilihan Umum (KPU) Dalam Meningkatkan Partisipasi Politik Pemilih Pemula (Studi pada Pemilu Tahun 2019 di Kecamatan Larantuka Kabupaten Flores Timur)

Detail Cantuman

Skripsi

Peran Komisi Pemilihan Umum (KPU) Dalam Meningkatkan Partisipasi Politik Pemilih Pemula (Studi pada Pemilu Tahun 2019 di Kecamatan Larantuka Kabupaten Flores Timur)

XML

Komisi Pemilihan Umum sebagai Penyelenggara pemilu memiliki peran penting dalam meningkatkan partisipasi politik Pemilih Pemula. Meningkatnya partisipasi yang sebelumnya cenderung menurun jadi setiap pemilu yaitu pemilu 1999=92%, Pemilu 2004=84%, pemilu 2009=71%, Pemilu 2014=78%, dan Pemilu 2019=81% menjadi salah satu tantangan yang dihadapi Komisi Pemilihan Umum dalam meningkatkan partisipasi masyarakat khususnya pemilih pemula. Ukuran partisipasi bukan sekedar kehadiran pemilih pemula dalam memberikan suara ditempat pemungutan suara (TPS) pada hari pemungutan suara, tetapi keterlibatan pemilih pemula pada keseluruhan tahapan pemilu. Hal ini menjadi tantangan berat bagi penyelenggara pemilu. Oleh karena itu KPU sebagai penyelenggara pemilu memiliki tanggungjawab besar untuk mampu menumbuhkan kembali kesadaran positif pemilih pemula terhadap pentingnya pemilu dengan begitu pemilih pemula dapat memposisikan dirinya sebagai warga negara yang memiliki kewajiban untuk menggunakan hak pilihnya
Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif, bersifat analisis deskriptif dengan teknik pengumpulan data dengan teknik pengamatan, yaitu penelitian dilakukan dengan pengamatan langsung informan penelitian serta wawancara mendalam dengan wawancara serta ditunjang data primer dan data sekunder yang diproleh selama penelitian. Tujuan utama dari penelitian ini untuk mengetahui Peran KPU dalam Meningkatkan Partisipasi Politik Pemilih Pemula di Kecamatan Larantuka, Kabupaten Flores Timur. Dari hasil penelitian mengemukakan bahwa KPU Kabupaten Flores Timur telah melakukan berbagai cara untuk meningkatkan partisipasi politik pemilih pemula melalui kegiatan Sosialisasi berupa sosialisasi melalui media sosial, sosialisasi melalui pentas budaya, Sosialisasi melalui KPU Run dan Festival musik. Dan kegiatan pendidikan pemilih berupa KPU Goes To School dan Relawan demokrasi. KPU melalukan sosialisasi dan pendidikan dengan berbagai cara tidak hanya melalui tatap muka, tetapi juga memberikan informasi kepada pemilih pemula media sosial. Hal ini menandakan bahwa KPU bertanggung jawab dalam melaksanakan tugas dan tanggungjawabnya sebagai penyelenggara pemilu dalam meningkatkan partisipasi politik pemilih pemula.

Kata Kunci : KPU, Sosialisasi, Partisipasi, Pemilih Pemula


Detail Information

Item Type
Skripsi
Penulis
DOMINIKUS DEDI DIAZ - Personal Name
Student ID
1703040075
Dosen Pembimbing
SRI CHATUN - 198210222009122004 - Dosen Pembimbing 1
Penguji
Sri Chatun - 198210222009122004 - Ketua Penguji
Boli Tonda Baso - 8891333420 - Penguji 1
Ananias Rion Jacob - 199208142018031001 - Penguji 2
Kode Prodi PDDIKTI
67201
Edisi
Published
Departement
Ilmu Politik
Kontributor
Bahasa
Indonesia
Penerbit UPT Perpustakaan Undana : Kupang.,
Edisi
Published
Subyek
No Panggil
672.01 DIA P
Copyright
Individu Penulis
Doi

Lampiran Berkas

LOADING LIST...



Informasi


DETAIL CANTUMAN


Kembali ke sebelumnya  XML Detail


SELAMAT DATANG DI REPOSITORY UPT PERPUSTAKAAN UNIVERSITAS NUSA CENDANA