Studi Kepustakaan Pengendalian Infeksi Soil Transmitted Helminth Pada Ruminansia Di Lahan Kering Nusa Tenggara Timur Secara Kimia Dan Non-Kimia

Detail Cantuman

Skripsi

Studi Kepustakaan Pengendalian Infeksi Soil Transmitted Helminth Pada Ruminansia Di Lahan Kering Nusa Tenggara Timur Secara Kimia Dan Non-Kimia

XML

Soil Transmitted Helminth (STH) adalah nematoda usus yang dalam siklus hidupnya membutuhkan tanah untuk proses pematangan. Infeksi STH tergolong neglected disease yaitu infeksi yang kurang diperhatikan dan bersifat kronis karena tidak menimbulkan gejala klinis yang khas serta dampak yang ditimbulkan baru terlihat dalam jangka panjang. Tujuan dari kajian ini adalah untuk mengetahui pengendalian kimiawi dan non-kimiawi terhadap infeksi STH pada ruminansia di lahan kering NTT. Metode yang digunakan adalah metode deskriptif kualitatif dengan pendekatan studi kepustakaan. Berdasarkan hasil kajian diperoleh bahwa pengendalian infeksi STH pada ruminansia di lahan kering NTT secara kimia yang sering digunakan adalah dari golongan benzimidazole karena mudah didapat, aplikasinya mudah dan efektivitasnya baik, beberapa diantaranya yaitu albendazole, mebendazole, levamisole, piperazine, pirantel pamoat dan tiabendazole. Sedangkan pengendalian infeksi STH secara non-kimia yang efektif dapat menggunakan beberapa jenis tanaman diantaranya ekstrak putri malu (Mimosa pudica Linn.), ekstrak daun katuk, ekstrak daun kemangi (Ocimum americanum Linn.), ekstrak daun sirsak (Annona muricata L.), ekstrak daun alamanda (Allamanda cathartica L.), mangga arumanis (mangifera indica L.), dan daun kelor (Moringaoleifera L.) yang telah diteliti memiliki kandungan senyawa kimia yang bermanfaat seperti antihelmintik yaitu saponin, mimosin dan tanin.
Kata Kunci : Lahan Kering, Ruminansia, Soil Transmitted Helminth.


Detail Information

Item Type
Skripsi
Penulis
AYU YULIATRI MANAFE - Personal Name
Student ID
1609010020
Dosen Pembimbing
JULIANTY ALMET - 198207312009122006 - Dosen Pembimbing 1
MEITY MARVIANA LAUT - 198116052008122003 - Dosen Pembimbing 2
Penguji
Julianty Almet - 198207312009122006 - Ketua Penguji
Meity Marviana Laut - 198116052008122003 - Penguji 1
Aji Winarso - 198501012010121009 - Penguji 2
Kode Prodi PDDIKTI
54261
Edisi
Published
Departement
Kedokteran Hewan
Kontributor
Bahasa
Indonesia
Penerbit UPT Perpustakaan Undana : Kupang.,
Edisi
Published
Subyek
No Panggil
542.61 MAN S
Copyright
Individu Penulis
Doi

Lampiran Berkas

LOADING LIST...



Informasi


DETAIL CANTUMAN


Kembali ke sebelumnya  XML Detail


SELAMAT DATANG DI REPOSITORY UPT PERPUSTAKAAN UNIVERSITAS NUSA CENDANA