ANALISIS EFISIENSI, EFEKTIVITAS DAN ELASTISITAS PENERIMAAN PAJAK DAERAH DALAM MENINGKATKAN PENDAPATAN ASLI DAERAH KABUPATEN TIMOR TENGAH UTARA

Detail Cantuman

Skripsi

ANALISIS EFISIENSI, EFEKTIVITAS DAN ELASTISITAS PENERIMAAN PAJAK DAERAH DALAM MENINGKATKAN PENDAPATAN ASLI DAERAH KABUPATEN TIMOR TENGAH UTARA

XML

Penelitian ini dilakukan pada Badan Pendapatan Daerah Kabupaten Timor Tengah Utara dengan tujuan untuk menunjukkan bukti empiris efisiensi, efektivitas dan elastisitas pajak hotel, pajak restoran, pajak hiburan, pajak reklame, pajak penerangan jalan, pajak mineral logam non logam dan batuan, pajak air tanah, pajak bumi dan bangunan perdesaan dan perkotaan serta pajak bea perolehan hak atas tanah dan bangunan di Kabupaten Timor Tengah Utara pada tahun 2019 – 2022. Pendekatan yang digunakan dalam penelitian ini adalah deskriptif kuantitatif dengan metode pengumpulan data yang digunakan dalam penelitian ini adalah wawancara, dokumentasi dan observasi. Teknik analisis data dilakukan dengan membandingkan biaya pemungutan pajak daerah terhadap realisasi penerimaan pajak daerah dikalikan seratus persen untuk mengetahui efisiensi pajak daerah. Selanjutnya untuk menghitung efektivitas pajak daerah dilakukan dengan membandingkan realisasi penerimaan sub pajak daerah terhadap target penerimaan sub pajak daerah dikalikan seratus persen dan juga membandingkan pertumbuhan sub pajak daerah terhadap pertumbuhan PDRB per kapita dikalikan seratus persen untuk mengetahui elastisitas pajak daerah. Hasil penelitian menunjukkan bahwa efisiensi pajak daerah selama empat tahun menunjukkan kriteria efisien bahkan sangat efisien, kecuali untuk jenis pajak hotel, pajak hiburan, dan pajak air tanah yang memberikan pendapatan yang kurang efisien bahkan tidak efisien. Efektivitas pajak daerah selama empat tahun menunjukkan kriteria sangat efektif dan efektif, kecuali untuk jenis pajak pengambilan bahan mineral logam non logam dan batuan, pajak air tanah dan pajak bumi dan bangunan perdesaan dan perkotaan yang setiap tahunnya mengalami fluktuasi sehingga memeberikan pendapatan yang kurang efektif dan bahkan tidak efektif. Sedangkan elastisitas pajak daerah selama empat tahun cenderung menunjukkan kriteria inelastis.
Kata Kunci : Efisiensi, Efektivitas, Elastisitas, pajak daerah, PDRB.


Detail Information

Item Type
Skripsi
Penulis
CHARMANITA HAEKASE - Personal Name
Student ID
1910020106
Dosen Pembimbing
ANTHON SIMON YOHANIS KERIHI - 196108081998021001 - Dosen Pembimbing 1
YOHANES DEMU - 196909071998021001 - Dosen Pembimbing 2
Penguji
Anthon Simon Yohanis Kerihi - 196108081998021001 - Ketua Penguji
Yohanes Demu - 196909071998021001 - Penguji 1
Sarinah Joyce Margaret Rafael - 198307192014042001 - Penguji 2
Kode Prodi PDDIKTI
62201
Edisi
Published
Departement
Akuntansi
Kontributor
Bahasa
Indonesia
Penerbit UPT Perpustakaan Undana : Kupang.,
Edisi
Published
Subyek
No Panggil
622.01 Hae A
Copyright
Individu Penulis
Doi

Lampiran Berkas

LOADING LIST...



Informasi


DETAIL CANTUMAN


Kembali ke sebelumnya  XML Detail


SELAMAT DATANG DI REPOSITORY UPT PERPUSTAKAAN UNIVERSITAS NUSA CENDANA