Tesis
Evaluasi Pascapelatihan Kepemimpinan Administrator Angkatan VI Tahun 2021 Lingkup Provinsi Nusa Tenggara Timur Pada Badan Pengembangan SDM Daerah NTT
XMLPenelitian ini bertujuan untuk mengevaluasi Program Pasca Pendidikan Dan Pelatihan Kepemimpinan Administrator Angkatan VI tahun 2021 yang diselenggarakan oleh Badan Pengembangan SDM Daerah Prov.NTT dengan menggunakan model Evaluasi dikembangkan oleh Bridgman & Davis. Model evaluasi yang dikembangan adalah evaluasi secara umum dengan mengacu pada empat indicator yaitu Input, Proses, Output dan Outcome. Penggunaan model evaluasi tersebut, maka metode penelitian kualitatif dengan pendekatan studi kasus dipilih oleh peneliti. Pengumpulan data dilakukan dengan wawancara, studi dokumentasi dan studi lapangan terkait dengan penyelenggaraan Diklat PKA angkatan VI tahun 2021. Adapun informan pada penelitian ini berjumlah 20 orang yang berasal dari Badan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BPSDMD) Provinsi Nusa Tenggara Timur, dan peserta Diklat PKA angkatan VI tahun 2021 di Pemerintah provinsi NTT. Apabila dilihat dari aspek input,process dan output yang dilaksanakan, hasil penelitian menunjukan bahwa program Diklat PKA angkatan VI tahun 2021di Lingkup Provinsi NTT telah sesuai dengan peraturan dan ketentuan yang berlaku dan dianggap berhasil. Namun berdasarkan aspek output dan outcome, terdapat beberapa hal yang tidak sesuai dengan maksud dan tujuan Rancangan Aksi perubahan dengan Aksi perubahan yang diimplementasikan pada unit kerja perserta. Nilai guna aksi perubahan dilihat dari keberlanjutan dan tidaknya aksi perubahan. Dalam jangka pendek dan menegah aksi perubahan yang berlanjut memberi nilai guna dalam meningkatkan kinerja organisasi, namun ada beberapa aksi perubahan yang tidak berlanjut dengan kendala antara lain ketersedian anggaran, mutasi dan promosi.
Kata Kunci : Evaluasi, Kepemimpinan, Administrator
Detail Information
Item Type |
Tesis
|
---|---|
Penulis |
Fransiscus Da Dores Salem - Personal Name
|
Student ID |
2111020008
|
Dosen Pembimbing |
MELKISEDEK N B C NEOLAKA - 196205191989011001 - Dosen Pembimbing 1
HENDRIK TODA - 198312042009121005 - Dosen Pembimbing 2 |
Penguji |
Melkisedek N B C Neolaka - 196205191989011001 - Ketua Penguji
Hendrik Toda - 198312042009121005 - Penguji 1 Ajis Salim Adang Djaha - 196404051990031004 - Penguji 2 |
Kode Prodi PDDIKTI |
63101
|
Edisi |
Submitted
|
Departement |
Ilmu Administrasi
|
Kontributor |
Dr, Nursalam, M.Si - Kontributor
|
Bahasa |
Indonesia
|
Penerbit | UPT Perpustakaan Undana : Kupang., 2023 |
Edisi |
Submitted
|
Subyek | |
No Panggil |
631.01 Ari P
|
Copyright |
UNIVERSITAS NUSA CENDANA
|
Doi |