Faktor-Faktor Yang Berhubungan Dengan Kejadian Demam Berdarah Dengue Di Wilayah Kerja Puskesmas Waipare Kabupaten Sikka Tahun 2021

Detail Cantuman

Skripsi

Faktor-Faktor Yang Berhubungan Dengan Kejadian Demam Berdarah Dengue Di Wilayah Kerja Puskesmas Waipare Kabupaten Sikka Tahun 2021

XML

Penyakit Demam Berdarah Dengue merupakan salah satu masalah kesehatan yang disebabkan oleh virus Dengue melalui perantara gigitan nyamuk Aedes aegypti. Demam Berdarah Dengue adalah penyakit virus yang ditularkan oleh nyamuk yang telah menyebar dengan cepat.Di Indonesia tercatat sebanyak 6.800 kasus Demam Berdarah Dengue dengan angka kematian mencapai 43 orang (Profil Kesehatan Indonesia,2018). Sebagai salah satu wilayah endemik Demam Berdarah Dengue, di NTT kasus DBD mencapai 1.603 kasus pada tahun 2018 (Kemenkes RI,2018). Profil Kesehatan Kabupaten Sikka tahun2018, tercatat sebanyak 20 kasus Dan terus bertambah hingga tahun 2020 sebesar 1816 kasus. Pada data Profil Kesehatan Kabupaten Sikka tahun 2020, kasus Demam Berdarah Dengue di wilayah kerja Puskesmas Waipare Kecamatan Kangae, dari Januari hingga Oktober 2020 terdapat 114 kasus dan sudah menyebar ke seluruh wilayah desa di Kecamatan Kangae.Penelitian ini bertujuanuntuk mengetahui faktor- faktor yang berhubungan dengan kejadian Demam Berdarah Dengue di wilayah kerja Puskesmas Waipare. Jenis penelitian yang digunakan yaitu observasional analitik dengan pendekatan case control.Populasi kasus pada penelitian ini adalah seluruh penderita Demam Berdarah Dengue di wilayah kerja Puskesmas Waipare Kabupaten Sikka tahun 2021 yaitu sebanyak 98 orang dan Populasi kontrol dalam penelitian ini adalah masyarakat atau tetangga terdekat penderita DBD yang bukan penderita DBD. Sampel dalam penelitian ini berjumlah 44 responden dengan sampel kasus sebanyak 22 responden dan sampel kontrol sebanayk 22 responden dengan perbandingan kasus:kontrol yaitu 1:1. dianalisis menggunakan chi square dengan tingkat kemaknaan a = 0,05. Hasil penelitian ini telah menunjukkan bahwa terdapat dua variabel yaitu Pemberantasan Sarang Nyamuk dan Kebiasaan Menggantung Pakaian yang memiliki hubungan dengan kejadian Demam Berdarah Dengue, sedangkan variabel Keberadaan Jentik tidak memiliki hubungan dengan Kejadian Demam Berdarah Dengue. Oleh karena itu, perlu dilakukan pencegahan terhadap kejadian Demam Berdarah Dengue.
Kata Kunci : Demam Berdarah Dengue, Puskesmas


Detail Information

Item Type
Skripsi
Penulis
Student ID
1707010188
Dosen Pembimbing
DEVIARBI SAKKE TIRA - 197612052003122001 - Dosen Pembimbing 1
SOLEMAN LANDI - 198205082008121003 - Dosen Pembimbing 2
Penguji
Deviarbi Sakke Tira - 197612052003122001 - Ketua Penguji
Soleman Landi - 198205082008121003 - Penguji 1
Sigit Purnawan - 197903032002121005 - Penguji 2
Kode Prodi PDDIKTI
13101
Edisi
Published
Departement
Kesehatan Masyarakat
Kontributor
Bahasa
Indonesia
Penerbit UPT Perpustakaan Undana : Kupang.,
Edisi
Published
Subyek
No Panggil
132.01 UNI F
Copyright
Individu Penulis
Doi

Lampiran Berkas

LOADING LIST...



Informasi


DETAIL CANTUMAN


Kembali ke sebelumnya  XML Detail


SELAMAT DATANG DI REPOSITORY UPT PERPUSTAKAAN UNIVERSITAS NUSA CENDANA