ANALISIS PERAN GURU DALAM PEMBELAJARAN BERBASIS TEMATIK KELAS IV SDN MAULAFA

Detail Cantuman

Skripsi

ANALISIS PERAN GURU DALAM PEMBELAJARAN BERBASIS TEMATIK KELAS IV SDN MAULAFA

XML

Masalah dalam penelitian ini adalah bagaimana peran guru dalam pembelajaran tematik di kelas IV SDN Maulafa,bagaimana pemahaman guru kelas IV SDN Maulafa tentang pembelajaran tematik, , apa saja kendala guru dalam pembelajaran tematik di kelas IV SDN Maulafa dan bagaimana guru mengatasi kesulitan dalam pembelajaran tematik di kelas IV SDN Maulafa.
Tujuan penelitian ini disesuaikan dengan masalah penelitian yaitu , peran guru kelas IV dalam pembelajaran tematik pemahaman guru kelas IV tentang pembelajaran tematik, kendala guru kelas IV dalam pembelajaran tematik dan cara guru mengatasi kendala dalam pembelajaran tematik kelas IV. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah deskripsi kualitatif. Teknik pengumpulan data yang digunakan adalah teknik observasi, wawancara, dan dokumentasi. Teknik analisis data adalah reduksi data, penyajian data, dan menarik kesimpulan.
Hasil penelitian menujukan bahwa peran guru kelas IV SDN Maulafa sebagai pendidik, pengajar, demonstrator, pengelola kelas,mediator, fasilitator, dan evaluator dalam pembelajaran tematik dilaksanakan dengan cukup baik sesuai dengan konsep. Hal ini dapat dilihat dari upaya guru dalam menyediakan media dan fasilitaor yang sebelumnya bahkan jarang digunakan guru walaupun masih sangat terbatas, Guru juga berusaha untuk bisa menguasai semua bahan ajar walaupun ada guru yang latarbelakang pendidikannya bukan menjadi guru kelas, Pemahaman tentang pembelajaran tematik cukup baik. Pada intinya pembelajaran tematik diterjemahkan guru sebagai pembelajaran yang mengabungkan dua atau lebih matapelajaran dalam satu tema. Kendala guru dalam pembelajaran tematik sangat banyak baik dari guru sendiri yaitu kurangnya pengalaman dan pelatihan terkait penerapan pembelajaran tematik, persiapan media, alat peraga dan sumber belajar lainnya yang bahkan belum dilakukan sebelumnya, dan terlebih lagi kurang adanya dukungan dari orang tua siswa dan respon siswa yang kurang baik selama pembelajaran berlangsung jika terus menerus disuruh menjawab. Banyak cara yang digunakan guru dalam mengatasi kendala dilihat dari usaha guru dalam meningkatkan pemahamanya terkait penerapan pembelajaran tematik dengan cara mencari sumber dari youtobe dan internet. Dan menganti metode pemberian tugas rumah yang kurang didukung oleh orang tua siswa tetapi tetap memfokuskan pada keatifan siswa yaitu dengan menyuruh siswa membuatnya sendiri dengan menarik.


Detail Information

Item Type
Penulis
Student ID
1601140068
Dosen Pembimbing
GASPAR MELO - 195806241987031002 - Dosen Pembimbing 1
NETTY E. A. NAWA - 9900007798 - Dosen Pembimbing 2
Penguji
Gaspar Melo - 195806241987031002 - Ketua Penguji
Netty E. A. Nawa - 9900007798 - Penguji 1
BENEDIKTUS KASA - 195706141984031001 - Penguji 2
Kode Prodi PDDIKTI
86206
Edisi
Published
Departement
Pendidikan Guru Sekolah Dasar
Kontributor
Bahasa
Indonesia
Penerbit UPT Perpustakaan Undana : Kupang.,
Edisi
Published
Subyek
No Panggil
862.06 HAY F
Copyright
Individu Penulis
Doi

Lampiran Berkas

LOADING LIST...



Informasi


DETAIL CANTUMAN


Kembali ke sebelumnya  XML Detail


SELAMAT DATANG DI REPOSITORY UPT PERPUSTAKAAN UNIVERSITAS NUSA CENDANA