Partisipasi Lansia Dalam Kegiatan Posyandu Lansia Studi Kualitatif Di Posyandu Lansia Watogokok

Detail Cantuman

Skripsi

Partisipasi Lansia Dalam Kegiatan Posyandu Lansia Studi Kualitatif Di Posyandu Lansia Watogokok

XML

Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui pelaksanaan kegiatan Posyandu Lansia, partisipasi lanjut usia dalam pelaksanaan kegiatan posyandu, faktor yang mempengaruhi partisipasi lansia dalam mengikuti kegiatan posyandu di Posyandu Lansia Watogokok Kelurahan Waibalaun Kecamatan Larantuka. Penelitian ini menggunakan metode kualitatif dengan pendekatan fenomenologi. Subjek penelitian ini adalah dua kader, empat lanjut usia, tokoh masyarakat dan dua keluarga lansia. Pengumpulan data dilakukan dengan teknik wawancara, observasi dan dokumentasi. Teknik analisis data berupa pengumpulan data, reduksi data, penyajian data dan penarikan kesimpulan. Triangulasi yang digunakan untuk menjelaskan keabsahan data adalah triangulasi sumber. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa pelaksanaan kegiatan Posyandu Lansia Watogokok dilaksanakan dengan menerapkan sistem pelayanan tiga meja karena posyandu kekurangan kader. Partisipasi lansia dalam kegiatan posyandu ini masih kurang karena banyak lansia yang belum mengakses kegiatan ini. Faktor pendukung partisipasi lansia yaitu pengetahuan lansia keinginan untuk mengetahui perkembangan kesehatannya, faktor eksternal yaitu adanya dukungan dari keluarga dan masyarakat sekitar, jarak dari rumah ke posyandu yang dekat, kegiatan posyandu yang tidak dipungut biaya atau gratis. Faktor penghambat yaitu kondisi fisik lanjut usia, kurangnya dukungan dari keluarga lansia, kondisi cuaca dan iklim yang tidak mendukung, jarak posyandu yang jauh, kurangnya informasi mengenai pelaksanaan kegiatan posyandu, terlalu lamanya waktu pelaksanaan kegiatan sehingga membuat lansia bosan menunggu, adanya kegiatan lain diluar posyandu. Posyandu Lansia Watogokok menggunakan system pelayanan 3 meja. Diakhir dari kegiatan posyandu dilakukan evaluasi kegiatan dan kinerja kader. Saran pengembangan kegiatan posyandu yaitu melibatkan lebih banyak lagi kader posyandu agar waktu pelaksanaan kegiatan lebih efektif.


Detail Information

Item Type
Skripsi
Penulis
Student ID
1501170002
Dosen Pembimbing
Mariana Ikun RD Pareira - 197601282009122001 - Dosen Pembimbing 1
Penguji
Mariana Ikun RD Pareira - 197601282009122001 - Ketua Penguji
Andriyani Emilia Lay - 197412162009122001 - Penguji 1
Erni Raster Klau - 198506272008122002 - Penguji 2
Kode Prodi PDDIKTI
86205
Edisi
Published
Departement
Pendidikan Luar Sekolah
Kontributor
Bahasa
Indonesia
Penerbit UPT Perpustakaan Undana : Kupang.,
Edisi
Published
Subyek
No Panggil
862.05 Had P
Copyright
Individu Penulis
Doi

Lampiran Berkas

LOADING LIST...



Informasi


DETAIL CANTUMAN


Kembali ke sebelumnya  XML Detail


SELAMAT DATANG DI REPOSITORY UPT PERPUSTAKAAN UNIVERSITAS NUSA CENDANA