Skripsi
ANALISIS PENDAPATAN USAHATANI JAMBU MENTE DI DESA SILLU KECAMATAN FATULEU KABUPATEN KUPANG
XMLPenelitian ini telah dilaksanakan di Desa Sillu, Kecamatan Fatuleu, Kabupaten Kupang pada bulan Maret sampai April 2023. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui : (1) karakteristik responden dan karakteristik usahatani jambu mente (2) besar pendapatan usahatani jambu mente (3) faktor-faktor apasaja yang mempengaruhi produksi dan pendapatan usahatani jambu mente di Desa Sillu. Hasil penelitian menunjukan bahwa Responden yang digunakan dalam penelitian ini adalah berjumlah 55 orang. Responde laki-laki berjumlah 49 orang dengan presentase (89,09%)dan perempuan berjumlah 6 orang dengan presentase (10,90%). Sedangkan karakteristik usahatani jambu mente meliputi total luas lahan 45,09 ha sehingga rata-rata Luas lahan petani jambu mente di Desa Sillu adalah 0,82 ha dengan variates jambu mentenya adalah jambu merah. Rata-rata umur tanaman jambu mente adalah 10,5 tahun serta rata-rata produksi dalam satu kali musim, panen berjumlah 79,23 Kg. Hasil analisis menunjukan bahwa Total penerimaan sebesar Rp.65.370.000 dengan rata-rata penerimaan yang didapat oleh petani jambu mente adalah Rp. 1.188.545 dengan total biaya Rp 14.478.000. Sehingga total pendapatan yang diperoleh sebsar Rp.50.892.000 dengan rata-rata pendapatan diperoleh Rp.925.309. Faktor luas lahan, Tenaga kerja, populasi tanaman secara bersama-sama berpengaruh sangat signifikan terhadap produksi karena nilai signifikan kurang dari 0,001. Secara persial luas lahan, tenaga kerja tidak berpengaruh nyata sedangkan populasi tanaman berpengaruh nyata terhadap produksi jambu mente. Untuk faktor biaya secara bersama-sama dan secara persial tidak berpengaruh nyata terahadap pendapatan usahatani jambu mente.
Kata Kunci: Analisis, Pendapatan, Usahatani
Detail Information
Item Type |
Skripsi
|
---|---|
Penulis |
NOVEMI ELFIANI MAUBANA - Personal Name
|
Student ID |
1904020250
|
Dosen Pembimbing |
Marthen R. Pellokila - 196503171989031002 - Dosen Pembimbing 1
YAKOBUS C. W, SIUBELAN - - Dosen Pembimbing 2 |
Penguji |
Marten R. Pellokila - 196503171989031002 - Ketua Penguji
Yacobus C.W. Siubelan, - 6602048001 - Penguji 1 Ermantje Hendrik - 196209021986012001 - Penguji 2 |
Kode Prodi PDDIKTI |
54201
|
Edisi |
Published
|
Departement |
Agribisnis
|
Kontributor | |
Bahasa |
Indonesia
|
Penerbit | UPT Perpustakaan Undana : Kupang., 2023 |
Edisi |
Published
|
Subyek | |
No Panggil |
542.01 Mau N
|
Copyright |
Individu Penulis
|
Doi |