Skripsi
PENGARUH PEMBERIAN DOSIS PUPUK KANDANG KOTORAN SAPI DAN JARAK TANAM TERHADAP KOMPONEN PERTUMBUHAN DAN HASIL TANAMAN PETSAI (Brassica chinensis L).
XMLRINGKASAN
Pengaruh Pemberian Dosis Pupuk Kandang Kotoran Sapi Dan Jarak Tanam Terhadap Komponen Pertumbuhan Dan Hasil Tanaman Petsai (Brassica chinensis L).
Oleh
Novianus Lopes Lay
Dibimbing Oleh:
I. Nyoman. W. Mahayasa dan I G. B. Adwita Arsa
Minat Agronomi Program Studi Agroteknologi Fakultas Pertanian Universitas Nusa Cendana
Penelitian ini dilaksanakan di UPT lahan kering lab kepulauan Undana, Kecamatan Maulafa, Kota Kupang yang berlangsung dari bulan Juni sampai Agustus 2022.. Penelitian ini bertujuan untuk mempelajari pengaruh interaksi antara dosis pupuk kandang kotoran sapi dan jarak tanam terhadap pertumbuhan dan hasil tanaman petsai; mempelajari pengaruh dosis pupuk kandang sapi terhadap pertumbuhan dan hasil tanaman petsai; mempelajari pengaruh jarak tanam terhadap pertumbuhan dan hasil tanaman petsai; mengatahui pengaruh interaksi dosis pupuk kandang kotoran sapi dan jarak yang memberikan pertumbuhan dan hasil petsai yang maksimum. Penelitian ini merupakan penelitian eksperimental faktorial dua faktor yang rancang dalam rancangan lingkungan berupa rancangan acak kelompok (RAK). Perlakuan yang dicobakan adalah faktor pertama (dosis pupuk kandang sapi) yang terdiri dari 3 taraf: K0 (kontrol), K1 (10 ton/ha atau setara 3,6 kg/petak), K2 (20 ton/ha atau setara 7,2 kg/petak) dan faktor kedua (jarak tanam) terdiri dari 3 taraf: J1 (20 cm x 20 cm); J2 (30 cm x 30 cm); J3 (40 cm x 40 cm). Parameter yang diamati yakni tinggi tanaman, jumlah daun, diameter krop, dan berat segar krop. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa: terdapat interaksi yang nyata antara jarak tanam dan dosis pupuk kandang sapi terhadap pengamatan tinggi tanaman umur 2 MSPT dan jumlah daun 4 MSPT, namun berpengaruh tidak nyata terhadap tinggi tanaman (4 MSPT, 6 MSPT dan 8 MSPT), jumlah daun (2 MSPT, 6 MSPT dan 8 MSPT), diameter krop dan berat segar krop; dosis pupuk kandang kotoran sapi berpengaruh nyata terhadap tinggi tanaman (2 MSPT dan .8 MSPT), jumlah daun (2 MSPT, 4 MSPT, 6 MSPT, dan 8 MSPT, diameter krop dan berat segar krop, namun berpengaruh tidak nyata tinggi tanaman 4 MSPT dan 6 MSPT, Jarak tanam berpengaruh nyata terhadap tinggi tanaman (2 MSPT, 4 MSPT dan .6 MSPT), jumlah daun (2 MSPT, 4 MSPT, 6 MSPT, dan 8 MSPT, diameter krop dan berat segar krop, namun berpengaruh tidak nyata terhadap tinggi tanaman 8 MSPT; dan Dosis pupuk kandang sapi yang memberikan hasil petsai (berat segar krop) tertinggi adalah 20 ton/ ha atau setara dengan 7,2 kg per/ petak terbaik. Sedangkan jarak tanam yang memberikan hasil petsai (berat segar krop) tertinggi adalah 40 x 40 cm namun berbeda tidak nyata dengan perlakuan jarak tanam 30 cm x 30 cm.
Kata Kunci : Pupuk kandang sapi, Jarak tanam, Petsai.
Detail Information
Item Type |
Skripsi
|
---|---|
Penulis |
Novianus Lopes lay - Personal Name
|
Student ID |
1604060100
|
Dosen Pembimbing |
I Nyoman W. Mahayasa - 19601128 198803 1 002 - - Dosen Pembimbing 1
I Gede .B . Adwita Arsa - 196407011990092001 - Dosen Pembimbing 2 |
Penguji |
I Nyoman W. Mahayasa - 19601128 198803 1 002 - - Ketua Penguji
I. G.B Adwita Arsa - 196407011990092001 - Penguji 1 Shirly S. Oematan - 196311051987032001 - Penguji 2 |
Kode Prodi PDDIKTI |
54211
|
Edisi |
Published
|
Departement |
Agroteknologi
|
Kontributor | |
Bahasa |
Indonesia
|
Penerbit | UPT Perpustakaan Undana : Kupang., 2023 |
Edisi |
Published
|
Subyek | |
No Panggil |
542.11 Lay L
|
Copyright |
Individu Penulis
|
Doi |