Skripsi
PENGARUH PENAMBAHAN EKSTRAK LIDAH BUAYA (Aloe Vera L) DAN MODIFIKASI MADU DALAM PENGENCER SITRAT KUNING TELUR TERHADAP KUALITAS SPERMATOZOA BABI LANDRACE
XMLPenelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh penambahan ekstrak lidah buaya dan modifikasi madu dalam pengencer sitrak kuning telur terhadap kualitas spermatozoa babi landrace selama penyimpanan. Materi yang digunakan adalah semen segar babi landrace yang berkualitas baik dan diencerkan dengan perlakuan P0: 98% SKT dan 2% Madu, P1: 96% S-KT, 2% Madu dan 2% ELB, P2: 94% S-KT, 2% Madu dan ELB 4%, P3: 92% S-KT, 2% Madu dan 6% ELB. Semen yang telah diencerkan tersebut disimpan dalam cool box dengan suhu 18-20°C. Evaluasi terhadap kualitas sperma dilakukan setiap 8 jam. Variabel yang diukur adalah motilitas, viabilitas, abnormalitas dan daya tahan hidup spermatozoa. Hasil penelitian menunjukkan bahwa spermatozoa yang diencerkan dengan S-KT yang disuplementasi dengan 2% madu (P0) mempunyai kualitas yang terbaik jika dibandingkan dengan perlakuan lainnya, yaitu dengan motilitas (43.50±2.38), viabilitas (55,19±1,04), abnormalitas (5.63±0,86) dan daya tahan hidup (42.99±2.27) selama 40 jam penyimpanan. Disimpulkan bahwa pengaruh penambahn ekstrak lidah buaya dan modifikasi madu dalam pengencer sitrat kuning telur tidak efektif dalam mempertahankan kualitas spermatozoa babi landrace.
Detail Information
Item Type |
Skripsi
|
---|---|
Penulis |
AGUSTINUS EFREM NDAHUR - Personal Name
|
Student ID |
1905030109
|
Dosen Pembimbing |
KIRENIUS ULY - 196610141993031002 - Dosen Pembimbing 1
PETRUS KUNE - 196612311992031011 - Dosen Pembimbing 2 |
Penguji |
Kirenius Uly - 196610141993031002 - Ketua Penguji
Petrus Kune - 196612311992031011 - Penguji 1 Agustinus Ridlof Riwu - 196508071990031024 - Penguji 2 |
Kode Prodi PDDIKTI |
54231
|
Edisi |
Published
|
Departement |
Peternakan
|
Kontributor | |
Bahasa |
Indonesia
|
Penerbit | UPT Perpustakaan Undana : Kupang., 2023 |
Edisi |
Published
|
Subyek | |
No Panggil |
542.31 Nda A
|
Copyright |
Individu Penulis
|
Doi |