Analisis Digital Marketing Dan Kreatif Iklan Pada Coffee Shop Papa Ganteng Di Kota Kupang

Detail Cantuman

Skripsi

Analisis Digital Marketing Dan Kreatif Iklan Pada Coffee Shop Papa Ganteng Di Kota Kupang

XML

Pesatnya perkembangan teknologi semakin meluas dengan adanya dunia digital dan internet yang berimbas pada dunia pemasaran. Tren pemasaran di dunia beralih dari yang semula konvensional (offline) menjadi digital (online). Kopi Papa Ganteng merupakan salah satu Coffee Shop di Kota Kupang yang telah ada sejak tahun 2018. Selain memiliki nama yang cukup unik dan menarik, Kopi Papa Ganteng juga memiliki sosial media berupa akun Instagram sebagai tempat mereka memasarkan produk secara online. Saluran media digital yang dimiliki oleh Kopi Papa Ganteng adalah telah menggunakan maps untuk memudahkan konsumen, apabila konsumen menulis nama Kopi Papa ganteng di mesin pencari Google maka akan muncul semua informasi terkait Kopi Papa Ganteng, Kopi Papa Ganteng juga memiliki iklan yang menarik dengan hasil gambar dan editan yang kreatif dan persuasif untuk diunggah di sosial media facebook dan instagram. Selain itu, untuk memudahkan konsumen, Kopi Papa Ganteng juga telah menjadi mitra dari transportasi online yaitu Grab Food sehingga konsumen dapat melakukan pembelian tanpa harus datang ke tempat Kopi Papa Ganteng. Hal ini menunjukkan bahwa ada beberapa bagian dari 6 saluran utama digital marketing yang digunakan oleh Kopi Papa Ganteng.
Hasil pengamatan dan wawancara yang dilakukan kepada 9 orang konsumen dan 1 orang pemilik menunjukkan bahwa Digital marekting yang digunakan Coffee Shop Papa Ganteng yaitu menggunakan media sosial instagram, facebook dan google sebagai sarana untuk promosi, memberikan kritik dan saran serta memberikan informasi tentang tempat-tempat baru. Kreatif iklan yang dihasilkan oleh Coffee Shop Papa Ganteng yaitu originalitas dengan tag line yang diciptakan, kreativitas dalam membuat foto dan video, keunikan nama bisnis dan menu untuk mempengaruhi konsumen.
Kata Kunci: Digital marketing, kreatif iklan, coffee shop.


Detail Information

Item Type
Skripsi
Penulis
ADITIYA FORTUNA TUNGGA - Personal Name
Student ID
1810030248
Dosen Pembimbing
RONALD P. CONSTANTIN FANGGIDAE - 198206272010121005 - Dosen Pembimbing 1
MERLYN KURNIAWATI - 188505042019032014 - Dosen Pembimbing 2
Penguji
Ronald P. Constantin Fanggidae - 198206272010121005 - Ketua Penguji
MERLYN KURNIAWATI - 188505042019032014 - Penguji 1
Paulina Yuritha Amtiran - 197506252009122002 - Penguji 2
Kode Prodi PDDIKTI
61201
Edisi
Published
Departement
Manajemen
Kontributor
Bahasa
Indonesia
Penerbit UPT Perpustakaan Undana : Kupang.,
Edisi
Published
Subyek
No Panggil
612.01 TUN A
Copyright
Individu Penulis
Doi

Lampiran Berkas

LOADING LIST...



Informasi


DETAIL CANTUMAN


Kembali ke sebelumnya  XML Detail


SELAMAT DATANG DI REPOSITORY UPT PERPUSTAKAAN UNIVERSITAS NUSA CENDANA