Pengaruh Perendaman Koh Terhadap Wettability Dan Kekuatan Tarik Komposit Widuri Polyester

Detail Cantuman

Skripsi

Pengaruh Perendaman Koh Terhadap Wettability Dan Kekuatan Tarik Komposit Widuri Polyester

XML

Serat kapas widuri adalah bahan organik yang berasal dari bahan alam dan banyak ditemui dalam kehidupan sehari-hari. Serat kapas widuri ini biasanya terdapat pada pesisir pantai dan penelitian pada komposit berpenguat serat kapas widuri (organik) sangat jarang dilakukan. Penyediaan serat yang sudah dikumpulkan, lalu melakukan pengukuran larutan KOH sesuai standar yang telah ditetapkan. Kemampuan matrik untuk membasahi serat disebut dengan wettability. Wettability antara dua permukaan serat dan matrik akan berpengaruh langsung terhadap kekuatan tarik komposit. Perilaku mampu basah atau tidak mampu basah permukaan padat oleh suatu cairan diukur secara sederhana menggunakan sudut kontak pada droplet. Perlakuan alkalisasi diharapkan mampu memberikan dampak baik terhadap sifat mampu rekat serat sisa dan matrik. Dan hasil pengukuran sudut kontak yang telah dilakukan maka serat dengan perlakuan KOH 3% dengan rata-rata 3.90415, 4% rata-rata 14.96941 dan 5% rata-rata 12.47786 dengan lama perendaman 2 jam menunjukan bahwa serat widuri dan martriks dapat berikat dengan baik. Pengujian yang dilakukan terhadap nilai kekuatan tarik komposit menunjukan bahwa semakin besar presentase perendaman nilai KOH maka, semakin besar nilai kekuatan tariknya yang ditunjukan dengan kekuatan tarik specimen perendaman KOH 4% dan 5% dengan nilai tegangan rata-rata 5% 57,37 MPa, regangan 0,218, modulus elastis 0,2855658 GPa, dan 4% dengan nilai tegangan rata-rata 61,5789 MPa, regangan 0,28, modulus elastis 0,2223 GPa dan 3% dengan nilai tegangan rata-rata 46,58 MPa, regangan 0,18 %, dan modulus elastis 0,2692 Gpa.

Kata kunci: Serat widuri, komposit, sudut kontak


Detail Information

Item Type
Skripsi
Penulis
LUKAS LESU - Personal Name
Student ID
1606020054
Dosen Pembimbing
YEREMIAS M PELL - 197503082003121001 - Dosen Pembimbing 1
Penguji
Jefri Semuel Bale - 197904212005011002 - Ketua Penguji
Kristomus Boimau - 197704102001121001 - Penguji 1
Ishak Sartana Limbong - 197505292005011002 - Penguji 2
Kode Prodi PDDIKTI
21201
Edisi
Published
Departement
Teknik Mesin
Kontributor
Bahasa
Indonesia
Penerbit UPT Perpustakaan Undana : Kupang.,
Edisi
Published
Subyek
No Panggil
212.01 LES P
Copyright
Universitas Nusa Cendana
Doi

Lampiran Berkas

LOADING LIST...



Informasi


DETAIL CANTUMAN


Kembali ke sebelumnya  XML Detail


SELAMAT DATANG DI REPOSITORY UPT PERPUSTAKAAN UNIVERSITAS NUSA CENDANA