Korelasi Kepadatan Penduduk Dengan Kualitas Air Sumur Di Kelurahan Oesapa Kota Kupang

Detail Cantuman

Skripsi

Korelasi Kepadatan Penduduk Dengan Kualitas Air Sumur Di Kelurahan Oesapa Kota Kupang

XML

Perkembangan jumlah penduduk yang disertai dengan laju pembangunan mengakibatkan terjadinya penurunan kualitas lingkungan termasuk kualitas air di Kelurahan Oesapa. Pemeriksaan kualitas air secara berkala sangat penting sebagai upaya mencegah gangguan kesehatan masyarakat. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui kualitas air sumur serta korelasi kepadatan penduduk dengan kualitas air sumur. Metode yang digunakan adalah regresi untuk uji korelasi dan metode MPN untuk uji mikrobiologi, selanjutnya data di analisis dengan analisis korelasi dan ditampilkan dalam bentuk tabel dan grafik. Hasil penelitian memperlihatkan kualitas air sumur gali di Kelurahan Oesapa ada yang memenuhi persyaratan dan yang tidak memenuhi persyaratan baku mutu berdasarkan Peraturan Pemerintah No. 22 Tahun 2021. Parameter yang memenuhi persyaratan adalah TDS dengan nilai  387 mg/L (baku mutu 1000 mg/L), pH dengan nilai 7,2 – 8,1 mg/L (baku mutu 6,5 – 8,5 mg/L), dan Fecal coliform dengan nilai 0 – 3 MPN/100mL (baku mutu 100 MPN/100mL), ssedangkan parameter yang tidak memenuhi batas maksimal adalah BOD dengan nilai 0,91 – 63,92 mg/L (baku mutu 2 mg/L), COD dengan nilai 1,1 – 108,57 mg/L (baku mutu 10 mg/L), dan Total coliform dengan nilai 1400 MPN/100mL (baku mutu 1000 MPN/100mL). Dalam uji korelasi kepadatan penduduk dengan kualitas air sumur menunjukkan adanya korelasi dengan hubungan yang lemah, dengan nilai r2 untuk BOD yaitu 0,135, COD yaitu 0,143, pH yaitu 0,052, TDS yaitu 0,006, Total coliform yaitu 0,077 dan Fecal coliform yaitu 0,074.

Kata kunci: Penduduk, kualitas, air sumur, korelasi, Oesapa


Detail Information

Item Type
Skripsi
Penulis
YULIA DINIARY LUAN - Personal Name
Student ID
1706050037
Dosen Pembimbing
Kristina Moi Nono - 196712281997022001 - Dosen Pembimbing 1
MARIA T DANONG - 196608171993032003 - Dosen Pembimbing 2
Penguji
Refli - 196505261991031002 - Ketua Penguji
Vinsensius M . Ati - 197206061999042003 - Penguji 1
Maria Th L Ruma - 196716041993012001 - Penguji 2
Kode Prodi PDDIKTI
46201
Edisi
Published
Departement
Biologi
Kontributor
Bahasa
Indonesia
Penerbit UPT Perpustakaan Undana : Kupang.,
Edisi
Published
Subyek
No Panggil
462.01 LUA K
Copyright
Individu Penulis
Doi

Lampiran Berkas

LOADING LIST...



Informasi


DETAIL CANTUMAN


Kembali ke sebelumnya  XML Detail


SELAMAT DATANG DI REPOSITORY UPT PERPUSTAKAAN UNIVERSITAS NUSA CENDANA