Skripsi
MODEL KOMUNIKASI REMAJA PEMAIN GAME ONLINE FREE FIRE (STUDI KASUS PADA REMAJA DI RT02 KELURAHAN MANULAI 2 KOTA KUPANG)
XMLPenelitian ini di latar belakangi oleh ketertarikan peneliti terhadap remaja yang memainkan game online free fire di lingkungan kompleks tempat tinggal peneliti, dimana dalam penelitian ini peneliti ingin mencari tahu model yang di pakai remaja saat memainkan game online free fire dan proses komunikasi di dalam game dengan pemain lain. Diharapkan penelitian ini mampu memberikan pengetahuan mengenai model komunikasi pada saat remaja memainkan game online free fire dan proses komunikasi remaja pemain game online free fire dengan pemain lain di dalam game. Teori yang di gunakan dalam penelitian ini adalah Teori Computer Mediated Communication (CMC). Penelitian ini merupakan penelitian kualitatif dengan metode deskriptif kualitatif, Objek penelitian ini adalah remaja pemain game online free fire pada RT 02 Kelurahan Manulai 2 Kota Kupang. Ada tiga Teknik pengumpulan data yang di pakai dalam penelitian ini yaitu melalui observasi wawancara langsung dan dokumentasi remaja pemain game online free fire. Hasil dari penelitian ini adalah menemukan Model Komunikasi yang terbentuk dari proses komunikasi para pemain game online free fire adalah model komunikasi linear dan model komunikasi interaksional Schramm. Pada Model Komunikasi Liear proses komunikasi hanya berlangsung satu arah dimana tidak terdapat umpan balik pada Model Komunikasi Linear sedangkan model interaksional Schramm merupakan proses komunikasi dua arah dimana terdapat umpan balik baik secara langung maupun umpan balik yang delay dalam proses komunikasi yang di lakukan oleh remaja pemain game online free fire.
Detail Information
Item Type |
Skripsi
|
---|---|
Penulis |
Lewi Shaboulon Naisais - Personal Name
|
Student ID |
1703050125
|
Dosen Pembimbing |
MAS AMAH - 197906172008012020 - Dosen Pembimbing 1
Veki Edizon Tuhana - 198902062019031012 - Dosen Pembimbing 2 |
Penguji |
Mas'amah - 197906172008012020 - Ketua Penguji
Veki Edizon Tuhana - 198902062019031012 - Penguji 1 Mariana A. N. Letuna - 198408182009122002 - Penguji 2 |
Kode Prodi PDDIKTI |
70201
|
Edisi |
Published
|
Departement |
Ilmu Komunikasi
|
Kontributor | |
Bahasa |
Indonesia
|
Penerbit | UPT Perpustakaan Undana : Kupang., 2023 |
Edisi |
Published
|
Subyek | |
No Panggil |
702.01 Nai M
|
Copyright |
Individu Penulis
|
Doi |