Skripsi
PENGARUH LEVEL SUBSTITUSI JAGUNG GILING DENGAN TEPUNG KULIT PISANG HASIL FERMENTASI DALAM PAKAN KONSENTRAT DAN IMBUHAN Zn BIOKOMPLEKS TERHADAP KONSUMSI DAN KECERNAAN PROTEIN KASAR DAN SERAT KASAR SAPI BALI JANTAN PENGGEMUKAN
XMLTujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh substitusi jagung giling dengan tepung kulit pisang hasil fermentasi dalam pakan konsentrat dan imbuhan Zn Biokompleks terhadap konsumsi dan kecernaan protein kasar dan serat kasar sapi bali jantan penggemukan. Materi yang digunakan adalah 12 ekor sapi bali jantan penggemukan berumur 1- 1,5 tahun dengan bobot badan awal 130,5- 173,5 kg (KV= 7,8%). Penelitian ini menggunakan Rancangan Acak Lengkap (RAL) yang terdiri dari 4 perlakuan dengan masing- masing perlakuan dibuat 3 kali ulangan sehingga terdapat 12 unit percobaan. Perlakuan tersebut adalah P0: Hijauan 70% + Konsentrat 30% tanpa substitusi jagung giling dengan kulit pisang fermentasi (KPF); P1: Hijauan 70% + Konsentrat 30% (substitusi jagung giling dengan KPF 25%); P2: Hijauan 70% + Konsentrat 30% (substitusi jagung giling dengan KPF 50%); P3: Hijauan 70% + Konsentrat 30% (substitusi jagung giling dengan KPF 75%). Variabel yang diukur adalah konsumsi dan kecernaan protein kasar dan serat kasar. Data yang diperoleh dianalisis dengan analisis ragam. Hasil penelitian diperoleh konsumsi protein kasar P0; 496,29g/e/h, P1; 522,87g/e/h, P2: 502,53g/e/h, P3: 497,37g/e/h. Konsumsi serat kasar P0: 1039,02g/e/h, P1: 1051,42g/e/h, P2: 1006,13g/e/h, P3: 1003,66g/e/h. Kecernaan protein kasar P0: 66,99%, P1: 71,29%, P2: 70,53%, P3: 65,69%. Kecernaan serat kasar P0: 64,31%, P1: 66,51%, P2: 65,86%, P3: 66,34%. Berdasarkan analisis ragam menunjukan bahwa perlakuan berpengaruh tidak nyata (P>0,05) terhadap konsumsi dan kecernaan protein kasar dan serat kasar. Disimpulkan bahwa penggunaan substitusi jagung giling dengan tepung kulit pisang hasil fermentasi dalam pakan konsentrat dan imbuhan Zn biokompleks memberikan respon yang relatif sama terhadap konsumsi dan kecernaan protein kasar dan serat kasar sapi bali jantan penggemukan yang mendapat pakan basal rumput alam.
Kata kunci: Kecernaan, konsumsi, sapi, tepung kulit pisang fermentasi
Detail Information
Item Type |
Skripsi
|
---|---|
Penulis |
Maria Nona Elvi - Personal Name
|
Student ID |
1805030029
|
Dosen Pembimbing | |
Penguji |
Edi Djoko Sulistijo - 196504141989031002 - Ketua Penguji
Marthen Yunus - 19620307198803100 - Penguji 1 Grace Maranatha - 196703021992032001 - Penguji 2 |
Kode Prodi PDDIKTI |
54031
|
Edisi |
Published
|
Departement |
Ilmu Peternakan
|
Kontributor | |
Bahasa |
Indonesia
|
Penerbit | UPT Perpustakaan Undana : Kupang., 2023 |
Edisi |
Published
|
Subyek | |
No Panggil |
542.31 Erv P
|
Copyright |
Individu Penulis
|
Doi |