Hubungan Dukungan Keluarga Dan Depresi Dengan Kualitas Hidup Penderita Tuberkulosis Paru Di Wilayah Kerja Puskesmas Sikumana

Detail Cantuman

Skripsi

Hubungan Dukungan Keluarga Dan Depresi Dengan Kualitas Hidup Penderita Tuberkulosis Paru Di Wilayah Kerja Puskesmas Sikumana

XML

Penderita TB berisiko mengalami depresi akibat proses pengobatan yang tergolong lama sehingga dapat memengaruhi kualitas hidup. Salah satu upaya untuk meningkatkan kualitas hidup penderita adalah dengan dukungan keluarga. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui hubungan dukungan keluarga dan depresi dengan kualitas hidup pada penderita tuberkulosis paru di wilayah kerja Puskesmas Sikumana. Penelitian ini merupakan penelitian survei analitik dengan metode Cross Sectional Study. Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh penderita TB Paru yang berada di wilayah Puskesmas Sikumana Kota Kupang Tahun 2021, sebanyak 105 orang. Sampel sebanyak 50 orang dengan menggunakan metode acak sederhana (simple random sampling). Instrumen penelitian ini adalah kuesioner. Teknik analisis dalam penelitian ini adalah analisis univariat, bivariat dan uji chi square. Hasil analisis univariat menunjukkan bahwa 58% responden memiliki dukungan keluarga buruk, 32% responden mengalami depresi ringan, dan 64% responden memiliki kualitas hidup buruk. Hasil analisi bivariat menunjukkan bahwa ada hubungan antara dukungan keluarga (p=0,000) dan depresi (p =0,000) dengan kualitas hidup penderita tuberkulosis paru di wilayah kerja Puskesmas Sikumana. Saran bagi petugas kesehatan diharapkan dapat membantu mensosialisasikan kepada keluarga penderita pentingnya kepedulian dan memberikan dukungan serta memberikan penanganan pada penderita secara menyeluruh dengan melakukan deteksi gejala depresi secara berkala.

Daftar Pustaka : 41 (2016-2020)
Kata Kunci : Dukungan keluarga, depresi, kualitas hidup, tuberculosis.


Detail Information

Item Type
Skripsi
Penulis
Student ID
1707010353
Dosen Pembimbing
IMELDA FEBRUATI ESTER MANURUNG - 197902202008012012 - Dosen Pembimbing 1
Amelya B. Sir - 198311232008122003 - Dosen Pembimbing 2
Penguji
Imelda Februati Ester Manurung - 197902202008012012 - Ketua Penguji
Amelya B. Sir - 19831123200812003 - Penguji 1
Stefanus Pieter Manongga - 195908171986011001 - Penguji 2
Kode Prodi PDDIKTI
13101
Edisi
Published
Departement
Kesehatan Masyarakat
Kontributor
Bahasa
Indonesia
Penerbit UPT Perpustakaan Undana : Kupang.,
Edisi
Published
Subyek
No Panggil
132.01 TAN H
Copyright
Individu Penulis
Doi

Lampiran Berkas

LOADING LIST...



Informasi


DETAIL CANTUMAN


Kembali ke sebelumnya  XML Detail


SELAMAT DATANG DI REPOSITORY UPT PERPUSTAKAAN UNIVERSITAS NUSA CENDANA