Analisis Pemanfaatan Sumur Bor Untuk Pemenuhan Kebutuhan Air Bersih Pada Masyarakat Di Desa Oeltua Kecamatan Taebenu Kabupaten Kupang

Detail Cantuman

Skripsi

Analisis Pemanfaatan Sumur Bor Untuk Pemenuhan Kebutuhan Air Bersih Pada Masyarakat Di Desa Oeltua Kecamatan Taebenu Kabupaten Kupang

XML

Desa Oeltua Merupakan salah satu Desa Di Kecamatan Taebenu Kabupaten Kupang Provinsi Nusa Tenggara Timur yang mengalami pertumbuhan penduduk seiring dengan berjalannya waktu. Jumlah penduduk Desa Oeltua mengalami kenaikan sebesar 0,11% setiap tahunnya. Pertumbuhan penduduk ini sangat berpengaruh terhadap meningkatnya kebutuhan akan air bersih, namun sumber air di Desa tersebut hanya disalurkan melalui jaringan pipa yang tersedia. Jaringan pipa distribusi air bersih di Desa Oeltua dikatakan belum optimal dikarenakan adanya beberapa kendala seperti kehilangan tekanan, bocornya pipa penyaluran hingga beberapa faktor seperti tekanan dan kehilangan air pada waktu tertentu. Serta kebutuhan debit air yang semakin meningkat. Penelitian ini bertujuan mengetahui kebutuhan air bersih harian pelanggan serta menganalisis jaringan pipa distribusi air bersih di desa Oeltua. Analisi jaringan pipa ini menggunakan program Epanet 2.2 kemudian dibandingkan dengan hasil analisis manual menggunakan perhitungan hidraulis ( Hazen-William). Dari Hasil penelitian, diketahui kebutuhan debit harian mengalami peningkatan tiap tahunnya dimana pada tahun 2030 kebutuhan reata air yang harus di penuhi adalah sebesar 56.520 liter/hari dan total fluktuasi debit sebesar 3.060 liter/jam atau sama dengan 0,85 liter/detik. Dengan 12 pipa yang nilai headloss memenuhi standar 10-60 mka. Namun pada tahun 2030 debit air hanya mencapai 0,09 liter/detik sehingga tidak mencapai kebutuhan air yang diperlukan. Oleh karena itu, direkomendasikan agar pemeliharaan dan penambahan sumber air baru perlu diadakan agar dapat mencukupi kebutuhan air bersih di desa Oeltua yang terus mengalami peningkatan setiap tahunnya serta perbaikan manajerial perpipaan distribusi air bersih Desa Oeltua yakni melakukan perubahan pipa eksisting agar besar tekanan dan kecepatan pada pipa dapat optimal.
Kata Kunci : Epanet 2.2, Jaringan Pipa Distribusi,Tekanan.


Detail Information

Item Type
Skripsi
Penulis
NURUL P. EKAWATI SONBAI - Personal Name
Student ID
1606010041
Dosen Pembimbing
WILHELMUS BUNGANAEN - 196706251998021001 - Dosen Pembimbing 1
DENIK SRI KRISNAYANTI - 197512282000122001 - Dosen Pembimbing 2
Penguji
Partogi H Simatupang - 197501202000121001 - Ketua Penguji
Wilhelmus Bunganaen - 196706251998021001 - Penguji 1
Denik Sri Krisnayanti - 197512282000122001 - Penguji 2
Kode Prodi PDDIKTI
22201
Edisi
Published
Departement
Teknik Sipil
Kontributor
Bahasa
Indonesia
Penerbit UPT Perpustakaan Undana : Kupang.,
Edisi
Published
Subyek
No Panggil
222.01 SON A
Copyright
Individu Penulis
Doi

Lampiran Berkas

LOADING LIST...



Informasi


DETAIL CANTUMAN


Kembali ke sebelumnya  XML Detail


SELAMAT DATANG DI REPOSITORY UPT PERPUSTAKAAN UNIVERSITAS NUSA CENDANA