Skripsi
Analisis Kinerja Keuangan Gereja GMIT Imanuel Oepura
XMLKinerja keuangan merupakan hasil atau pencapaian yang telah dicapai oleh manajemen perusahaan maupun organisasi dalam menjalankan tugasnya dan mengelola kekayaan perusahaan ataupun organisasi secara efektif selama periode waktu tertentu. Kinerja keuangan diperlukan untuk memahami dan menilai seberapa besar tingkat keberhasilannya disebabkan oleh tindakan keuangan yang telah dilakukan. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui kinerja keuangan gereja pada GMIT Imanuel Oepura. Penelitian ini menggunakan data sekunder dengan metode deskriptif kuantitatif. Populasi dan sampel dalam penelitian ini adalah laporan realisasi APBJ Gereja GMIT Imanuel Oepura Periode tahun 2019-2021. Teknik analisis data yang digunakan adalah analisis dengan menggunakan Value for Money dengan mengukur ekonomis, efisiensi dan efektivitas kinerja keuangan. Hasil penelitian ini menunjukan bahwa kinerja keuangan gereja diukur dari tingkat ekonomis dikategorikan ekonomis sampai tidak ekonomis. Hasil pengukuran kinerja yang diukur dari segi efisiensi menunjukan bahwa anggaran dikategorikan kurang efisien sampai tidak efisien. Pengukuran kinerja yang diukur berdasarkan tingkat efektivitas menunjukan bahwa anggaran berkisar pada kategori efektif.
Detail Information
Item Type |
Skripsi
|
---|---|
Penulis |
Enda Atika Juniarti Liufeto - Personal Name
|
Student ID |
1910020112
|
Dosen Pembimbing |
LINDA LOMI GA - 198003202005012003 - Dosen Pembimbing 1
YOHANA FEBIANI ANGI - 198502022009122002 - Dosen Pembimbing 2 |
Penguji |
Linda Lomi Ga - 198003202005012003 - Ketua Penguji
Yohana Febiani Angi - 198502022009122002 - Penguji 1 Sarlin P. Nawa Pau - 199212272019032024 - Penguji 2 |
Kode Prodi PDDIKTI |
62201
|
Edisi |
Published
|
Departement |
Akuntansi
|
Kontributor | |
Bahasa |
Indonesia
|
Penerbit | UPT Perpustakaan Undana : Kupang., 2023 |
Edisi |
Published
|
Subyek | |
No Panggil |
622. 01 Liu A
|
Copyright |
Individu Penulis
|
Doi |