ALUR NIAGA HASIL PERIKANAN TANGKAP DARI ARMADA POLE AND LINE YANG BERPANGKALAN DI PPI OEBA

Detail Cantuman

Skripsi

ALUR NIAGA HASIL PERIKANAN TANGKAP DARI ARMADA POLE AND LINE YANG BERPANGKALAN DI PPI OEBA

XML

Cakalang dan tuna merupakan jenis hasil tangkapan dari armada pole and line. Hasil tangkapan yang dominan di NTT khususnya Kota Kupang masih didominasi oleh ikan cakalang dan tuna, salah satu alat tangkap yang digunakan untuk menangkap jenis ikan tersebut yaitu alat tangkap Pole and Line dan biasanya didaratkan di Pangkalan Pendaratan Ikan (PPI) Oeba yang akan diperjual belikan di pasar lokal maupun ekspor. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui jenis hasil tangkapan utama dan samping dari alat tangkap pole and line yang berpangkalan di PPI Oeba dan alur niaga dari hasil tangkapan utama dan samping dari armada pole and line yang berpangkalan di PPI Oeba. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode survei. Metode analisis yang digunakan dalam penelitian ini adalah analisis deskriptif kuantitatif dan analisis deskriptif dan di hitung mengunakan rumus presentase. Hasil penelitian menunjukan bahwa hasil tangkapan utama dari armada pole and line adalah ikan cakalang dan ikan tuna sebagai tangkapan samping.
Pola saluran pemasaran hasil tangkapan dari armada pole and line yang berpangkalan di PPI Oeba terbagi menjadi dua musim yaitu musim banyak dan musim sedikit. Pada musim banyak saluran pemasaran yang terbentuk yaitu: nelayan, perusahaan, eksportir. Sedangkan pada musim sedikit terdapat 3 pola yaitu: yang pertama nelayan, perusahan, pengumpul, pengecer, dan konsumen lokal. Selanjutnya pola yang kedua nelayan, perusahan, pengumpul, konsumen lokal dan yang terakhir adalah nelayan, perusahan, pengecer, konsumen lokal.
Kata Kunci: Hasil perikanan tangkap, saluran pemasaran, pole and line, PPI Oeba.


Detail Information

Item Type
SKRIPSI
Penulis
Mariani Meili Safitri - Personal Name
Student ID
1913020071
Dosen Pembimbing
LADY CINDY SOEWARLAN - 196909221995122001 - Dosen Pembimbing 1
CHATERINA AGUSTA PAULUS - 198408192010122003 - Dosen Pembimbing 2
Penguji
Lady Cindy Soewarlan - 196909221995122001 - Ketua Penguji
Chaterina Agusta Paulus - 198408192010122003 - Penguji 1
Alexander Leonidas Kangkan - 197408312000031001 - Penguji 2
Kode Prodi PDDIKTI
54242
Edisi
Published
Departement
Manajemen Sumberdaya Perairan
Kontributor
Bahasa
Indonesia
Penerbit UPT Perpustakaan Undana : Kupang.,
Edisi
Published
Subyek
No Panggil
542.42, SAF A
Copyright
Individu Penulis
Doi

Lampiran Berkas

LOADING LIST...



Informasi


DETAIL CANTUMAN


Kembali ke sebelumnya  XML Detail


SELAMAT DATANG DI REPOSITORY UPT PERPUSTAKAAN UNIVERSITAS NUSA CENDANA