Analisis Efisiensi Teknis Penggunaan Faktor Produksi Dan Pendapatan Usahatani Bawang Merah Di Desa Raekore Kecamatan Sabu Barat Kabupaten Sabu Raijua

Detail Cantuman

Skripsi

Analisis Efisiensi Teknis Penggunaan Faktor Produksi Dan Pendapatan Usahatani Bawang Merah Di Desa Raekore Kecamatan Sabu Barat Kabupaten Sabu Raijua

XML

Penelitian ini dilakukan di Desa Raekore Kecamatan Sabu Barat Kabupaten Sabu Raijua pada bulan Juli-Agustus 2022. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui; 1) Pengaruh faktor produksi terhadap budidaya bawang merah di Desa Raekore. 2) Total pendapatan petani bawang merah di Desa Raekore. 3) Efisiensi penggunaan faktor produksi pada budidaya bawang merah di Desa Raekore. Metode pengumpulan data yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode wawancara. Sebanyak 60 orang dipilih sebagai responden dengan menggunakan metode acak sederhana. Jenis data yang dikumpulkan adalah data primer dan sekunder. Data yang diperoleh dianalisis secara kuantitatif dan deskriptif. Untuk mencapai tujuan pertama, data dianalisis menggunakan analisis fungsi produksi Stochastic Frontier Analysis dengan pendekatan maximum likelihood estimator (MLE), sedangkan untuk mencapai tujuan kedua, data dianalisis menggunakan analisis deskriptif, dan untuk mencapai tujuan ketiga, data dianalisis menggunakan Frontier (versi 4.1c). Hasil penelitian menunjukkan bahwa 1) faktor produksi yang tidak berpengaruh nyata terhadap produksi bawang merah di Desa Raekore pada taraf nyata 5% adalah jumlah benih, pupuk dan tingkat pendidikan. Namun faktor produksi seperti luas lahan, pestisida, tenaga kerja dan umur petani sangat mempengaruhi produksi bawang merah. 2) Pendapatan bersih petani bawang merah di Desa Raekore adalah sebesar Rp. 11.372.040 per are, dan setiap petani akan menerima Rp.1.502.048 per RT. 3) Efisiensi penggunaan faktor produksi budidaya bawang merah sebesar 0,975 atau 97,5%, yang berarti budidaya bawang merah telah mencapai efisieni yang hampir tinggi.
Kata Kunci : Efisiensi Teknis, Penggunaan Faktor Produksi, Pendapatan Usahatani, Bawang Merah


Detail Information

Item Type
Skripsi
Penulis
FRENGKI TAGA - Personal Name
Student ID
1804020175
Dosen Pembimbing
JOHANNA SUEK - 196401291987022001 - Dosen Pembimbing 1
SERMAN NIKOLAUS - 19591024 198607 1 001 - Dosen Pembimbing 2
Penguji
Johanna Suek - 196401291987022001 - Ketua Penguji
SERMAN NIKOLAUS - 19591024 198607 1 001 - Penguji 1
Marthen R Pellokila - 19650317 198903 1 002 - Penguji 2
Kode Prodi PDDIKTI
54201
Edisi
Published
Departement
Agribisnis
Kontributor
Bahasa
Indonesia
Penerbit UPT Perpustakaan Undana : Kupang.,
Edisi
Published
Subyek
No Panggil
542.01 TAG A
Copyright
Individu Penulis
Doi

Lampiran Berkas

LOADING LIST...



Informasi


DETAIL CANTUMAN


Kembali ke sebelumnya  XML Detail


SELAMAT DATANG DI REPOSITORY UPT PERPUSTAKAAN UNIVERSITAS NUSA CENDANA