Partisipasi Masyarakat dalam Implementasi Peraturan Desa Nomor 1 Tahun 2012 Tentang Penertiban Ternak dan Perlindungan Tanaman di Desa Bioba Baru, Kecamatan Amfoang Barat Daya, Kabupaten Kupang

Detail Cantuman

Skripsi

Partisipasi Masyarakat dalam Implementasi Peraturan Desa Nomor 1 Tahun 2012 Tentang Penertiban Ternak dan Perlindungan Tanaman di Desa Bioba Baru, Kecamatan Amfoang Barat Daya, Kabupaten Kupang

XML

Chornelis Totos, Skripsi, 2020, “Partisipasi Masyarakat Dalam Implementasi Peraturan Desa Nomor 1 Tahun 2012 tentang Penertiban Ternak Dan Perlindungan Tanaman Di Desa Bioba Baru, Kecamatan Amfoang Barat Daya, Kabupaten Kupang”, dibimbing oleh Dra. Maria Lino, M. Si dan Alfred O. Ena Mau, S. Sos, M. Si Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui Partisipasi Masyarakat Dalam Implementasi Peraturan Desa Nomor 1 Tahun 2012 tentang Penertiban Ternak Dan Perlindungan Tanaman Di Desa Bioaba Baru, Kecamatan Amfoang Barat Daya, Kabupaten Kupang. Metode penelitian yang digunakan adalah metode kualitatif dengan jenis pendekatan deskriptif yaitu pemecahanan masalah berdasarkan data-data empiris yang mendukung. Teknik penentuan informan Purposive Sampling. Jenis data primer dan sekunder. Teknik pengumpulan data observasi, wawancara dan dokumentasi. Teknik analisis data melalui wawancara (Kepala Desa Bioba Baru 1 Orang, BPD Bioba Baru 2 Orang, Tokoh Masyarakat 2 Orang dan Masyarakat 12 Orang. redukasi data, penyajian data dan penarikan kesimpulan. Teknik keabsahan data credibility, transferability, dependability dan confirmability. Hasil penelitian menunjukan bahwa: (1) Partisipasi Masyarakat Dalam Penertiban Ternak, seperti partisipasi masyarakat dalam membuat kandang ternak di Desa Bioba Baru, dapat dikatakan partisipasinya rendah karena masyarakat yang tidak membuat kandang lebih banyak dari pada masyarakat yang membuat kandang, dari 171 KK yang memiliki ternak terdapat 118 KK yang sudah mamiliki kandang, dan 53 KK yang belum memiliki kandang ternak. (2) Partisipasi Masyarakat Dalam Perlindungan Tanaman, seperti partisipasi masyarakat Desa Bioba Baru dalam membuat pagar pembatas di lahan pertanian, dikatakan partisipasinya tinggi, karena dari 171 KK di Desa Bioba Baru yang mempunyai lahan pada umunya sudah ada pagar pembatas, tetapi kesadaran masyarakat untuk mengontrol dan memperbaiki pagar pembatas yang kurang rendah, sehingga menyebapkan ternak merusak tanaman. Kata Kunci : Partisipasi, Peraturan Desa Nomor 1 Tahun 2012, Ternak, Tanaman


Detail Information

Item Type
Penulis
Chornelis Totos - Personal Name
Student ID
1603010239
Dosen Pembimbing
MARIA MAGDALENA LINO - 196312071990032001 - Dosen Pembimbing 1
ALFRED OMRI ENA MAU - 198104272006041002 - Dosen Pembimbing 2
Penguji
Maria Magdalena Lino - 196312071990032001 - Ketua Penguji
Dominikus Fernandes - 196007191988031001 - Penguji 2
Kode Prodi PDDIKTI
63201
Edisi
Published
Departement
Ilmu Administrasi Negara, FISIP
Kontributor
Bahasa
Indonesia
Penerbit UPT Perpustakaan Undana : Kupang.,
Edisi
Published
Subyek
No Panggil
632.01 Tot P
Copyright
Individu Penulis
Doi

Lampiran Berkas

LOADING LIST...



Informasi


DETAIL CANTUMAN


Kembali ke sebelumnya  XML Detail


SELAMAT DATANG DI REPOSITORY UPT PERPUSTAKAAN UNIVERSITAS NUSA CENDANA