Skripsi
Konsumsi dan Kecernaan Kalsium dan Fosfor Ternak Babi Yang Mendapat Tambahan Kangkung (Ipomoea aquatica) Afkir
XMLTujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui konsumsi dan kecernaan kalsium dan fosfor ternak babi yang mendapat tambahan kangkung (Ipomoea aquatica) afkir. Materi yang digunakan adalah 12 ekor ternak babi fase grower peranakan Landrace berumur 3-4 bulan dengan rata-rata berat badan 43,21 kg (KV=37,28%). Metode percobaan dengan menggunakan Rancangan Acak Kelompok (RAK) yang terdiri dari 4 perlakuan dan 3 ulangan. Perlakuan yang digunakan adalah R0: 100% ransum basal tanpa pemberian kangkung afkir, R1: pemberian ransum basal + 300 gram kangkung afkir, R2: pemberian ransum basal + 400 gram kangkung afkir dan R3: pemberian ransum basal + 500 gram kangkung afkir. Variabel yang diukur adalah konsumsi dan kecernaan Ca dan P. Hasil penelitian menunjukkan bahwa penambahan kangkung afkir sebagai suplemen berpengaruh tidak nyata (P>0.05) terhadap konsumsi kalsium dan kecernaan kalsium serta konsumsi fosfor dan kecernaan fosfor. Kesimpulan dari penelitian ini adalah penambahan kangkung (Ipomoea aquatica) afkir pada level 300-500 gram/hari meningkatkan konsumsi ransum namun pada level 300-500 gram/hari memberi pengaruh yang sama terhadap konsumsi dan kecernaan Ca dan P babi grower.
Kata kunci : Kangkung afkir, konsumsi kalsium dan fospor, kecernaan kalsium dan fosfor ternak babi
Detail Information
Item Type |
SKRIPSI
|
---|---|
Penulis |
Ivelni Theresia Adus - Personal Name
|
Student ID |
1805030112
|
Dosen Pembimbing |
NI NENGAH SURYANI - 196410121990032001 - Dosen Pembimbing 1
TAGU DODU - 195906171987021001 - Dosen Pembimbing 2 |
Penguji |
Ni Nengah Suryani - 196410121990032001 - Ketua Penguji
Tagu Dodu - 195906171987021001 - Penguji 1 I Made S Aryanta - 19590925198601100 - Penguji 2 |
Kode Prodi PDDIKTI |
54231
|
Edisi |
Published
|
Departement |
Peternakan
|
Kontributor | |
Bahasa |
Indonesia
|
Penerbit | UPT Perpustakaan Undana : Kupang., 2023 |
Edisi |
Published
|
Subyek | |
No Panggil |
543.21 Adu P
|
Copyright |
Individu Penulis
|
Doi |