KAJIAN PAKAN FERMENTASI BERBASIS BAHAN LOKAL BERBENTUK PELLET DAN TEPUNG TERHADAP PERFORMA, KARKAS DAN ORGAN INTESTINAL AYAM BROILER

Detail Cantuman

Tesis

KAJIAN PAKAN FERMENTASI BERBASIS BAHAN LOKAL BERBENTUK PELLET DAN TEPUNG TERHADAP PERFORMA, KARKAS DAN ORGAN INTESTINAL AYAM BROILER

XML

Penelitian ini bertujuan mengkaji metode fermentasi pada pakan lokal yang berbentuk tepung dan pellet terhadap performa, karkas, dan organ intestinal ayam broiler. Ternak yang digunakan ayam broiler CP 707 umur 21 hari sebanyak 144 ekor. Penelitian menggunakan Rancangan Acak Lengkap pola faktorial 3x2, yaitu 3 perlakuan pakan fermentasi (F0 = tanpa fermentasi, F1 = fermentasi dengan Effective Microorganisms-4 (EM4), dan F2 = fermentasi Mikroorganisme Lokal (MOL), dan 2 bentuk pakan (B1 = tepung, B2 = Pellet), sehingga ada 6 perlakuan. Setiap perlakuan diulang 6x dan setiap ulangan terdiri atas 4 ekor ayam. Parameter yang diukur yaitu performa ayam broiler, karkas dan organ intestinal. Data dianalisis dengan uji anova dan dilanjutkan dengan uji Duncan. Hasil menunjukkan bahwa pemberian pakan fermentasi Effective Microorganisms-4 (EM4) dan Mikroorganisme Lokal (MOL) berpengaruh nyata terhadap performa ayam dan bobot akhir (P<0.01), tetapi tidak berpengaruh nyata terhadap bobot dan persentase karkas (P>0.05). Sedangkan untuk organ intestinal, pemberian pakan fermentasi Effective Microorganisms-4 (EM4) dan Mikroorganisme Lokal (MOL) tidak berpengaruh nyata terhadap persentase hati, ventrikulus, proventrikulus dan usus halus (P>0.05) dan berpengaruh nyata terhadap panjang usus halus (P<0.01).

Kata kunci : Ayam broiler, fermentasi, performa, karkas, organ intestinal


Detail Information

Item Type
Tesis
Penulis
Kurnia Riwu Manu - Personal Name
Student ID
2111010005
Dosen Pembimbing
N G A MULYANTINI S - 196506291991032002 - Dosen Pembimbing 1
NOVALINO HAROLD GEOFFREY KALLAU - 198011132008011004 - Dosen Pembimbing 2
Penguji
Franky M S Telupere - 196309181987121001 - Penguji 1
ANITHA ROHI DETHA - 19810816200812013 - Penguji 2
Kode Prodi PDDIKTI
54031
Edisi
Published
Departement
Ilmu Peternakan
Kontributor
Bahasa
Indonesia
Penerbit Jurnal Kajian Veteriner : Kupang.,
Edisi
Published
Subyek
No Panggil
541.31 Man K
Copyright
Individu Penulis
Doi

Lampiran Berkas

LOADING LIST...



Informasi


DETAIL CANTUMAN


Kembali ke sebelumnya  XML Detail


SELAMAT DATANG DI REPOSITORY UPT PERPUSTAKAAN UNIVERSITAS NUSA CENDANA