PENGEMBANGAN MEDIA PEMBELAJARAN KOMIK CETAK IPS TENTANG PERISTIWA SEPUTAR PROKLAMASI KEMERDEKAAN INDONESIA UNTUK SISWA KELAS V SDN MAULAFA

Detail Cantuman

Skripsi

PENGEMBANGAN MEDIA PEMBELAJARAN KOMIK CETAK IPS TENTANG PERISTIWA SEPUTAR PROKLAMASI KEMERDEKAAN INDONESIA UNTUK SISWA KELAS V SDN MAULAFA

XML

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui kelayakan dan keefektifan media komik cetak IPS tentang peristiwa seputar proklamasi kemerdekaan Indonesia bagi siswa kelas v SDN Maulafa. Penelitian ini menggunakan metode penelitian dan pengembangan. Penelitian pengembangan ini menggunakan model prosedural menurut Borg and Gall dengan
pembatasan yang terdiri dari 7 tahapan. Pertama, potensi dan masalah. Kedua, pengumpulan data. Ketiga, mendesain produk komik cetak IPS. Keempat, validasi oleh ahli materi Ibu Treesly Y. N. Adoe, S. Sos, M. Pd dan ahli media bapak Jimylton Dethan, M.Pd. Kelima, revisi desain sesuai hasil validasi dari ahli materi dan ahli media. Keenam, uji coba terbatas pada 10 siswa dan uji coba lapangan luas pada 21 siswa. Ketujuh, revisi produk.Hasil penelitian menunjukkan bahwa media komik cetak IPS layak digunakan dalam pembelajaran. Hal ini ditunjukkan oleh: (1) persentase kelayakan dari ahli materi adalah 96% dengan kualifikasi “sangat valid” dan tidak revisi. (2) persentase kelayakan dari ahli media adalah 94,44% dengan kualifikasi “sangat valid” dan tidak revisi. Hasil penelitian juga menunjukkan bahwa media komik cetak IPS efektif digunakan dalam pembelajaran. Hal ini ditunjukkan oleh: (1) persentase ketuntasan dari skor rata-rata perhitungan seluruh pembelajaran pada uji coba terbatas adalah 67% dengan kualifikasi “baik”. (2) persentase ketuntasan dari skor rata-rata perhitungan seluruh pembelajaran pada uji coba lapangan luas adalah 75% dengan kualifikasi “baik”. Berdasarkan hasil penelitian di atas, dapat disimpulkan bahwa media komik cetak IPS berjudul “Peristiwa Seputar Proklamasi Kemerdekaan Indonesia” layak dan efektif untuk digunakan dalam pembelajaran IPS kelas V tanpa revisi.

Kata kunci: Komik Cetak, Media Pembelajaran, Ilmu Pengetahuan Sosial, Proklamasi Kemerdekaan Indonesia.


Detail Information

Item Type
Skripsi
Penulis
Miming Irayani Tanesib - Personal Name
Student ID
1701140128
Dosen Pembimbing
HIWA WONDA - 196201231988031001 - Dosen Pembimbing 1
PAULINA RIWU GAH - 196006281986032001 - Dosen Pembimbing 2
Penguji
Petrus Ly - 195912111986011001 - Ketua Penguji
Hiwa Wonda - 196201231988031001 - Penguji 1
Paulina Riwu Gah - 196006281986032001 - Penguji 2
Kode Prodi PDDIKTI
86206
Edisi
Published
Departement
Pendidikan Guru Sekolah Dasar
Kontributor
Bahasa
Indonesia
Penerbit UPT Perpustakaan Undana : Kupang.,
Edisi
Published
Subyek
No Panggil
86206 TAN P
Copyright
Individu Penulis
Doi

Lampiran Berkas

LOADING LIST...



Informasi


DETAIL CANTUMAN


Kembali ke sebelumnya  XML Detail


SELAMAT DATANG DI REPOSITORY UPT PERPUSTAKAAN UNIVERSITAS NUSA CENDANA