Skripsi
Analisis Nilai Indeks Keandalan Sistem Jaringan Distribusi Saluran 20 KV Pada Penyulang Tablolong PT. PLN (Persero) ULP Kupang Dengan Metode RNEA Dan ETAP 16.0.0
XMLKeandalan dalam sistem distribusi merupakan suatu tolak ukur ketersediaan tenaga listrik dari sistem ke konsumen, setiap komponen yang terpasang pada suatu penyulang sangat berpengaruh pada tingkat keandalan penyulang tersebut. Penyulang Tablolong memiliki 20 buah gardu distribusi dengan kapasitas total 2.360 KVA dan memiliki 3.177 pelanggan dengan panjang saluran 13,99 KMS.
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui nilai – nilai indeks keandalan pada penyulang Tablolong. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode RNEA (Reliability Network Equivalent approach) dan simulasi ETAP. Pada metode RNEA suatu jaringan radial yang kompleks disederhanakan menjadi rangkaian ekuivalen yang sederhana.
Analisis menggunakan metode RNEA diperoleh nilai SAIFI 1,825247498 kali/tahun, SAIDI 6,3274308 jam/tahun, CAIDI 3,466615218 jam/gangguan, CAIFI 0,28846582 gangguan/jam, ASAI 0,999277691 pu, dan ASUI 0,000722309 pu, dan hasil simulasi ETAP 16.0.0 diperoleh nilai SAIFI 1.8415kali/tahun, SAIDI 6.3869 jam/tahu, CAIDI 4,468 jam/gangguan, ASAI 0.9993 pu dan ASUI 0.00073 pu. Nilai SAIFI dan SAIDI hasil simulasi ETAP sedikit lebih tinggi. Hal ini dikarenakan pada metode RNEA laju kegagalan dan durasi gangguan dari rel tegangan rendah tidak dimasukkan dalam perhitungan, sedangkan pada simulasi ETAP memperhitungkan rel tegangan rendah. PLN wilayah NTT menetapkan standar keandalan yaitu SAIFI : 37,8 kali/tahun dan SAIDI : 247,8 jam/tahun, dari hasil perhitungan maupun simulasi nilai indeks keandalan SAIFI dan SAIDI pada penyulang Tablolong masih sangat jauh dari standar PLN sehingga dapat disimpulkan penyulang Tablolong memiliki tingkat keandalan yang cukup baik.
Kata kunci : keandalan, jaringan, penyulang, RNEA, ETAP
Detail Information
Item Type |
Skripsi
|
---|---|
Penulis |
PETRUS RONALDITUS MORUK - Personal Name
|
Student ID |
1706030030
|
Dosen Pembimbing |
WELLEM F. GALLA - 197012231998031002 - Dosen Pembimbing 1
|
Penguji |
Wellem Fridz Galla - 197012231998031002 - Ketua Penguji
Agusthinus S Sampeallo - 196508031992031003 - Penguji 1 Frans J Likadja - 197003052001121001 - Penguji 2 |
Kode Prodi PDDIKTI |
20201
|
Edisi |
Published
|
Departement |
Teknik Elektro
|
Kontributor | |
Bahasa |
Indonesia
|
Penerbit | UPT Perpustakaan Undana : Kupang., 2023 |
Edisi |
Published
|
Subyek | |
No Panggil |
202.01 MOR A
|
Copyright |
Individu Penulis
|
Doi |