Pengaruh Perbedaan Diameter Tali Nilon Sebagai Bahan Kolektor Terhadap Kepadatan Penempelan, Pertumbuhan dan Kelangsungan Hidup Spat Tiram Mutiara (Pinctada maxima)

Detail Cantuman

Skripsi

Pengaruh Perbedaan Diameter Tali Nilon Sebagai Bahan Kolektor Terhadap Kepadatan Penempelan, Pertumbuhan dan Kelangsungan Hidup Spat Tiram Mutiara (Pinctada maxima)

XML

Masa peralihan larva ke spat kerang mutiara merupakan fase kritis dan membutuhkan kolektor yang cocok untuk mengurangi tingginya mortalitas. Kolektor tali nilon banyak digunakan oleh pembudidaya tiram mutiara, namun spat kerang mutiara yang menempel pada tali nilon jumlahnya minim dan tidak stabil diduga dipengaruhi oleh diameter tali nilon. Oleh karena itu tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh perbedaan diameter tali nilon sebagai bahan kolektor terhadap kepadatan, pertumbuhan dan kelangsungan hidup spat tiram mutiara dan untuk mengetahui nilai atau ukuran diameter tali nilon yang optimal menghasilkan jumlah dan kestabilan penempelan spat tiram mutiara.
Penelitian ini menggunakan rancangan acak lengkap (RAL) dengan 3 perlakuan dan 3 ulangan, yaitu: Perlakuan A: kolektor dengan diameter 3 mm; Perlakuan B: kolektor dengan diameter 9 mm; Perlakuan C: kolektor dengan diameter 12 mm; kontrol: kolektor dengan diameter 6 mm. parameter yang diamati dalam penelitian ini yaitu kepadatan spat, pertumbuhan dan kelangsungan hidup.
Hasil penelitian menunjukkan kepadatan tertinggi spat diperoleh pada perlakuan C (12 mm) sebesar 24800 Ind/m dan kepadatan spat terendah didapatkan pada perlakuan A sebesar 2511,1113 Ind/m. Laju pertumbuhan spat yang mengalami pertumbuhan paling tinggi dihasilkan pada perlakuan B sebesar 1555 mm dan pertumbuhan paling rendah terdapat pada perlakuan A sebesarkan 1180 mm. Kelangsungan hidup tertinggi yaitu sebesar 86,28% dihasilkan pada perlakuan B terendah pada perlakuan A sebesar 9,37%. Berdasarkan hasil penelitian ini dapat disimpulkan penggunaan tali nilon dengan diameter yang berbeda memberikan pengaruh yang signifikan terhadap kepadatan spat, pertumbuhan dan kelangsungan hidup tiram mutiara Pinctada maxima.
Kata kunci: Tiram mutiara (Pinctada maxima), diameter tali nilon


Detail Information

Item Type
Penulis
Parti A. T. Langkameng - Personal Name
Student ID
1613010020
Dosen Pembimbing
SUNADJI - 196504171992031002 - Dosen Pembimbing 1
AGNETTE TJENDANAWANGI - 197001251994032002 - Dosen Pembimbing 2
Penguji
Priyo Santoso - 197406272000031002 - Ketua Penguji
Kode Prodi PDDIKTI
54243
Edisi
Published
Departement
Kontributor
Bahasa
Indonesia
Penerbit UPT Perpustakaan Undana : Kupang.,
Edisi
Published
Subyek
No Panggil
542.43 LAN P
Copyright
Individu Penulis
Doi

Lampiran Berkas

LOADING LIST...



Informasi


DETAIL CANTUMAN


Kembali ke sebelumnya  XML Detail


SELAMAT DATANG DI REPOSITORY UPT PERPUSTAKAAN UNIVERSITAS NUSA CENDANA