Analisis Pengelolaan Badan Usaha Milik Desa (BUMDes) (Studi Kasus Di Desa Probur Utara, Kecamatan Alor Barat Daya, Kabupaten Alor)

Detail Cantuman

Skripsi

Analisis Pengelolaan Badan Usaha Milik Desa (BUMDes) (Studi Kasus Di Desa Probur Utara, Kecamatan Alor Barat Daya, Kabupaten Alor)

XML

Penelitian ini berkaitan tentang Analisis Pengelolaan Badan Usaha Milik Desa (BUMDes) di kabupaten Alor, kecamatan Alor Barat Daya, desa probur utara. Jenis penelitian ini adalah penelitian kualitatif dengan pendekatan deskriptif. Pendekatan deskriptif merupakan penelitian yang ditujukan untuk mendeskripsikan sebuah fenomena yang ada, baik fenomena alamiyah maupun buatan tanpa adanya manipulasi. Dalam penelitian ini melibatkan sebanyak 8 informan yaitu, 3 informan utama, dan 5 informan pendukung, dengan teknik penelitian yaitu observasi dan wawancara secara langsung. Tujuan penelitian ini yaitu untuk untuk mengetahui pengelolaan BadanUsaha Milik Desa (BUMDes) di Desa Probur Utara, Kecamatan Alor Barat Daya, Kabupaten Alor. Penelitian ini menunjukkan bahwa unit usaha yang dimiliki BUMDes sangat berperan penting dalam kemajuan BUMDes maupun desa dan kesejahteraan bagi masyarakat. Hasil penelitian Pengaruh keberadaan BUMDes Maju bersama di Desa Probur Utara memberikan dampak yang positif terhadap masyarakat Desa Probur Utara dan pemerintah desa. Terdapat tiga unit usaha yang telah diterapkan oleh BUMDes Desa Probur Utara, yaitu unit usaha simpan pinjam, usaha pelayanan jasa (mobil pick up), dan unit usaha pertokohan yang berjalan dengan baik. Unit usaha BUMDes Maju bersama telah memberikan pengaruh bagi masyarakat Desa Probur Utara seperti pemeberdayaan manusia, terbukanya lapangan pekerjaan serta memberi dampak tersendiri terhadap pembangunan desa. Implikasi dari penelitian ini adalah BUMDes merupakan program yang relevan dengan program-program kesejahteraan sosial karena BUMDes didirikan berdasarkan potensi desa dan minat masyarakat sehingga membutuhkan dukungan penuh dari pemerintah dan dari masyarakat sehingga tercapai tujuan bersama.

Kata Kunci: Pengelolaan Badan Usaha Milik Desa (BUMDes)


Detail Information

Item Type
Skripsi
Penulis
Yahya Dominggus Mau - Personal Name
Student ID
1803030066
Dosen Pembimbing
LENNY SOFIA BIRE MANOE - 198009152005012003 - Dosen Pembimbing 1
CHRISTINE ERIKA MEKA - 198501072008122004 - Dosen Pembimbing 2
Penguji
Lenny Sofia Bire Manoe - 198009152005012003 - Ketua Penguji
Christine Erika Meka - 198501072008122004 - Penguji 1
Josep Emanuel Jelahut - 196412241992031003 - Penguji 2
Kode Prodi PDDIKTI
69201
Edisi
Published
Departement
Sosiologi
Kontributor
Bahasa
Indonesia
Penerbit UPT Perpustakaan Undana : Kupang.,
Edisi
Published
Subyek
No Panggil
692.01 Mau A
Copyright
Individu Penulis
Doi

Lampiran Berkas

LOADING LIST...



Informasi


DETAIL CANTUMAN


Kembali ke sebelumnya  XML Detail


SELAMAT DATANG DI REPOSITORY UPT PERPUSTAKAAN UNIVERSITAS NUSA CENDANA