Isolasi Dan Karakterisasi Bakteri Asam Laktat Dari Limbah Cair Tahu Di Pabrik Tahu Bintang Oesapa Kecamatan Kelapa Lima Kota Kupang

Detail Cantuman

Skripsi

Isolasi Dan Karakterisasi Bakteri Asam Laktat Dari Limbah Cair Tahu Di Pabrik Tahu Bintang Oesapa Kecamatan Kelapa Lima Kota Kupang

XML

Limbah tahu merupakan sisa hasil produksi tahu yang dapat digunakan sebagai sumber dari bakteri asam laktat.Bakteri asam laktat termasuk golongan mikroorganisme yang aman ditambahkan pada makanan karena tidak menghasilkan toksin dan mampu menghambat pertumbuhan bakteri patogen. Penelitian ini bertujuan untuk mengisolasi dan mengkarakterisasi bakteri asam laktat pada limbah tahu di pabrik tahu Bintang Oesapa Kecamatan Kelapa Lima Kota Kupang. Tahapan penelitian ini meliputi pengambilan sampel limbah cair tahu, sterilisasi alat dan bahan, pembuatan media, isolasi BAL, karakterisasi BAL secara makroskopik dan mikroskopik, uji katalase dan uji fermentasi glukosa.Hasil penelitian menunjukan 14 isolat bakteri asam laktat yang diisolasi dari limbah cair tahu, yang diambil dari Pabrik tahu Bintang OesapaKecamatan Kelapa Lima Kota Kupang. Karakteristik isolat BAL yaitu tumbuh pada media selektif MRS agar dengan pengamatan makroskopis menunjukan karakteristik yang bervariasi baik dari bentuk koloni, tepi koloni, elevasi koloni, dan warna koloni. Bentuk koloni bulat, tepi koloni tepi rata (entrie), elevasi koloni cembung dan datar, elevasi koloni cembung dan datar, warna koloni putih susu dan putih pucat, merupakan Gram positif, berbentuk basil katalase negatif, terjadi perubahan warna dari merah menjadi kuning pada uji glukosa, dan memiliki tipe fermentasi homofermentatif.

Kata Kunci : Bakteri asam laktat, limbah tahu,isolasi karakterisasi


Detail Information

Item Type
Skripsi
Penulis
EVODIUS SUHARDI - Personal Name
Student ID
1906050070
Dosen Pembimbing
Amor T. Karyawati - 19710524200642001 - Dosen Pembimbing 1
RONY STENLY MAUBOY - 197610022005011002 - Dosen Pembimbing 2
Penguji
Maria Th L Ruma - 196716041993012001 - Ketua Penguji
Joice J Bana - 197007111994032 - Penguji 1
DJEFFRY AMALO - 196011261993031002 - Penguji 2
Kode Prodi PDDIKTI
46201
Edisi
Published
Departement
Biologi
Kontributor
Bahasa
Indonesia
Penerbit UPT Perpustakaan Undana : Kupang.,
Edisi
Published
Subyek
No Panggil
462.01 SUH I
Copyright
Individu Penulis
Doi

Lampiran Berkas

LOADING LIST...



Informasi


DETAIL CANTUMAN


Kembali ke sebelumnya  XML Detail


SELAMAT DATANG DI REPOSITORY UPT PERPUSTAKAAN UNIVERSITAS NUSA CENDANA