Skripsi
Analisis Faktor Risiko Yang Berhubungan Dengan Kejadian Diabetes Melitus Tipe 2 Di Wilayah Kerja Puskesmas Oesapa Kota Kupang Tahun 2023
XMLDiabetes Melitus (DM) adalah penyakit kronis serius yang terjadi karena pankreas tidak menghasilkan cukup insulin. Puskesmas Oesapa merupakan salah satu Puskesmas yang memiliki kasus DM tertinggi di Kota Kupang. Penemuan kasus Diabetes Melitus Tipe 2 di Puskesmas Oesapa pada tahun 2023 periode bulan Januari-Mei yaitu sebanyak 110 kasus. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui faktor risiko yang berhubungan dengan kejadian DM Tipe 2 di wilayah kerja Puskesmas Oesapa Kota Kupang. Jenis penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah penelitian analitik dengan desain penelitian case control. Penelitian ini dilakukan di wilayah kerja Puskesmas Oesapa Kota Kupang, dengan jumlah sampel 84 responden yang terdiri dari 42 responden kelompok kasus dan 42 responden kelompok kontrol. Teknik pengambilan sampel yang digunakan adalah simple random sampling. Pengumpulan data dilakukan dengan menggunakan metode wawancara dan pembagian kuesioner. Data dianalisis dengan menggunakan uji chi square dengan tingkat kemaknaan α=0,05. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa faktor yang berhubungan dengan kejadian DM Tipe 2 adalah riwayat keluarga (p=0,002; OR=4,462), hipertensi (p=0,004; OR=4,063), aktivitas fisik (p=0,029; OR=2,941) sedangkan faktor yang tidak berhubungan dengan kejadian DM Tipe 2 adalah merokok (p=0,640). Masyarakat diharapkan agar rutin mengontrol gula darah, menerapkan gaya hidup sehat dengan menjaga pola makan, rutin melakukan aktivitas fisik dan mengurangi konsumsi rokok agar kadar gula darah dapat terkontrol dengan baik.
Kata Kunci : Faktor risiko, Diabetes Melitus Tipe 2, insulin
Detail Information
Item Type |
Skripsi
|
---|---|
Penulis |
YULIANA FEBRIANI PARERA - Personal Name
|
Student ID |
1907010143
|
Dosen Pembimbing |
Indriati A. Tedju Hinga - 198208282006042001 - Dosen Pembimbing 1
YULIANA RADJA RIWU - 198207202006042001 - Dosen Pembimbing 2 |
Penguji |
Indriati A Tedju Hinga - 198208282006042001 - Ketua Penguji
Yuliana Radja Riwu - 198207202006042001 - Penguji 1 Imelda F. E. Manurung - 197902202008012012 - Penguji 2 |
Kode Prodi PDDIKTI |
13101
|
Edisi |
Published
|
Departement |
Kesehatan Masyarakat
|
Kontributor | |
Bahasa |
Indonesia
|
Penerbit | UPT Perpustakaan Undana : Kupang., 2024 |
Edisi |
Published
|
Subyek | |
No Panggil |
132.01 PAR A
|
Copyright |
Individu Penulis
|
Doi |